Pangandaran

Ketua DKD Pangandaran Beri Klarifikasi Soal Branding Nyi Roro Kidul

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Pidato Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, dalam acara pengukuhan Dewan Kebudayaan Daerah (DKD) Kabupaten Pangandaran menuai pro dan kontra.

Salah satu bagian pidato yang menyebut legenda Nyi Roro Kidul memicu perdebatan di berbagai kalangan.

Sejumlah pihak menilai pernyataan tersebut membawa konotasi mistis yang dapat membingungkan masyarakat, terutama dalam konteks pengembangan budaya dan pariwisata.

Menanggapi hal ini, Ketua DKD Pangandaran, Anton Rahanto menegaskan bahwa Dedi Mulyadi tidak bermaksud menjadikan legenda Nyi Roro Kidul sebagai program atau kewajiban tertentu.

Anton menyebut bahwa kata Nyi Roro Kidul hanya sebagai ilustrasi dan tidak ada maksud untuk menjadikannya program atau pengharusan.

Baca Juga : Dewan Kebudayaan Pangandaran Dikukuhkan, Dedi Mulyadi Beri Pesan Ini

“Itu hanya untuk membuka pikiran kita bahwa kearifan lokal bisa diolah menjadi karya seni atau destinasi wisata,” jelas Anton.

Menurut Anton, legenda Nyi Roro Kidul sering kali dipahami secara keliru.

Ia menekankan, legenda ini bukan sekadar mitos yang identik dengan hal mistis, tetapi bisa dimaknai sebagai simbol kearifan lokal yang mengandung nilai-nilai kehidupan.

“Dalam bahasa Sunda, ‘Ratu’ bisa berarti pemimpin bijaksana. Jadi, Nyi Roro Kidul dapat diartikan sebagai sosok yang memiliki kebijaksanaan dalam memimpin, bukan sekadar figur mistis,” tambahnya.

Anton mengimbau masyarakat agar tidak terburu-buru dalam menarik kesimpulan dan tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang belum tentu benar.

“Mari bersama-sama membuka pikiran dan menyikapi perbedaan dengan bijaksana. Budaya dan agama dua hal yang saling melengkapi dalam membangun masyarakat yang lebih baik,” pungkasnya.

(Deni Rudini/PasundanNews.com)

Deni Rudini

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

20 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

20 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

21 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

22 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

2 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago