Banjar

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan aksi bersih-bersih di sepanjang aliran Sungai Cicapar, Dusun Siluman Baru, pada Selasa (22/4/2025) pagi.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekaligus mengantisipasi banjir yang kerap terjadi di kawasan tersebut.

Aksi gotong-royong ini juga melibatkan anggota Koramil 1313/Banjar, Polsek Purwaharja, serta Karang Taruna setempat.

Mereka bahu membahu membersihkan sampah dan lumpur yang menumpuk di dasar sungai. Selain itu, dilakukan juga pengerukan untuk memperdalam aliran air.

Baca Juga : Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

“Kegiatan ini adalah bentuk sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk menjaga lingkungan. Kita semua turun langsung agar dampaknya bisa dirasakan bersama,” ujar Camat Purwaharja, Rina Purnama Sari.

Rina bersama Lurah Purwaharja, Hendi Sumantri, Danramil 1313/Banjar, Mayor Inf Sumadi, dan Kapolsek Purwaharja, AKP Ahmad Iskandar turut turun ke sungai untuk membantu membersihkan sampah.

Aksi ini mendapat apresiasi dari warga yang merasa senang dengan keterlibatan langsung para pejabat setempat.

“Sudah waktunya kita tidak hanya mengandalkan petugas. Warga juga harus peduli dan aktif menjaga kebersihan lingkungan sekitar,” kata Lurah Hendi Sumantri.

Kebersamaan antara Forkopimcam, aparat, dan masyarakat terlihat begitu solid dalam kegiatan tersebut.

Mereka saling mendukung dan bekerja sama tanpa membedakan jabatan. Semangat gotong-royong ini diharapkan bisa menjadi contoh positif bagi wilayah lain.

Sebagai penutup kegiatan, seluruh peserta aksi bersih-bersih menikmati makan bersama. Suasana keakraban terasa hangat, menjadi bukti bahwa kepedulian terhadap lingkungan bisa mempererat hubungan sosial di tengah masyarakat.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

13 jam ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

13 jam ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

13 jam ago

DPR Dorong Pemerintah Jadi Mediator Konflik India-Pakistan

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Komisi I DPR) RI mendorong pemerintah Indonesia untuk mengambil peran aktif…

13 jam ago

Jakarta Pertamina Enduro Kunci Gelar Juara Proliga 2025 Usai Tundukkan Popsivo

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro tampil superior dan resmi…

13 jam ago

PSG Bungkam Montpellier 4-1, Gonçalo Ramos Cetak Hattrick Jelang Final Liga Champions

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan telak 4-1 atas Montpellier dalam lanjutan…

13 jam ago