Olahraga

Kemenangan Dramatis Nottingham Forest, Taklukan Arsenal Skor Tipis 1-0

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Nottingham Forest berhasil menjadikan mimpi buruk bagi Arsenal pada laga babak ketiga Piala FA yang berlangsung di Stadion City Ground, Senin (10/1/2022).

Tuan rumah Nottingham Forest yang diasuh oleh S. Cooper berhasil mengkandaskan The Gunners dengan skor tipis 1-0.

Arsenal yang tampil sebagai status unggulan tak mampu memberikan performa terbaik di atas lapangan kala menjamu tuan Rumah Nottingham Forest.

Skuad asuhan Mikel Arteta ini bak bermain yang tak memiliki visi dan mentalitas juara. Arsenal banyak menciptakan peluang, tapi tak berhasil berbuah gol.

Pada babak pertama, kedua tim berlangsung alot, jual beli serangan pun terjadi. Bahkan Arsenal lebih banyak menguasai bola dan memegang kendali permainan.

Pada menit ke 35, Arteta menarik Tierney dan posisinya gantikan oleh Nuno Tavares untuk menguatkan posisi serangan.

Tidak ada gol yang tercipta di babak pertama. Skor berakhir kacamata 0-0. Babak kedua, intensitas serangan kedua tim semakin membabi buta.

Arsenal tetap memegang kendali permainan, melancarkan setiap serangan-serangan ke lini pertahanan tuan rumah.

Rapatnya lini pertahanan tuan rumah, The Gunners tak mampu berbuat banyak, dengan setiap serangan yang untuk dikonversi menjadi gol.

Kemenangan Dramatis Nottingham

Malapetaka pun terjadi, pada menit ke 83 justru tuan rumah Nottingham berhasil menjebol gawang Arsenal yang dijaga oleh Bernd Leno.

Kemenangan dramatis Nottingham Forest ini menjadikan mereka lolos dan merebut satu tiket ke babak keempat Piala FA musim 2021-2022.

Hingga pertandingan usai skor berakhir dengan kemenangan Nottingham Forest 1-0 atas Arsenal.

Kekalahan Arsenal menjadi cambukan dan pekerjaan rumah bagi skuad asuhan Mikel Arteta untuk melakukan pembenahan setiap pos lini The Gunners.

Statistik mencatat bahwa Arsenal berhasil menguasai jalannya pertandingan dengan ball possesion 67% berbanding 33% atas Nottingham Forest.

Arsenal juga tercatat berhasil melancarkan 10 tendangan ke arah gawang Nottingham Forest, sedang Nottingham membuat peluang dengan 7 tembakan mengarah ke gawang Arsenal.

Pertandingan ini pun dinilai cukup keras. Nottingham membuat fouls sebanyak 16 kali berbanding dengan Arsenal sebanyak 11 kali. (M Suhud Fadillah/PasundanNews.com).

Muhammad Suhud Fadillah

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

15 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

15 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

18 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

18 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

19 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

19 jam ago