Pangandaran

Kembangkan Wisata Pangandaran, Sebanyak 49 Orang Pokdarwis Dikukuhkan Bupati Jeje

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka mengembangkan potensi wisata di Kabupaten Pangandaran berbagai upaya terus dimaksimalkan.

Termasuk pengukuhan sebanyak 49 orang Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) oleh Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata, Senin (4/12/2023) di TIC Pangandaran.

Pengukuhan tersebut dilakukan sebagaimana mengacu Keputusan Bupati Nomor SE.03.02/Kpts. 138 – Huk/2023 tentang Pengukuhan Kelompok Sadar Wisata.

Terkait dengan 49 orang pokdarwis yang telah dikukuhkan, antara lain terdiri dari Ketua Pokdarwis yaitu dari 48 Desa dan 1 Destinasi Wisata Green Canyon.

“Selamat pada teman-teman yang sudah dikukuhkan, semoga kebersamaan dan sinergitas berjalan baik serta mampu mengembangkan wisata sebaik-baiknya,” ujar Bupati dalam sambutannya.

Ia berharap salah satu fungsi dari kelompok ini mampu menyatukan presisi masyarakat untuk menjaga wisata sehingga pariwisata di Pangandaran bisa berjalan dengan baik.

“Tidak hanya mengandalkan Pemda, tapi bagaimana kita semua punya tingkat kesadaran yang baik, sama-sama kita punya forum, jadi besok kalau ada komplain apapun kita kumpul putuskan secara musyawarah,” jelasnya.

Jeje menjelaskan, maksud pengukuhan ini yaitu untuk memajukan sektor pariwisata yang ada di daerahnya dan didorong oleh Sumber Daya Manusia yang ada.

“Harapannya untuk meningkatkan pengembangan pariwisata dan menyukseskan pembangunan pariwisata di daerah,” ungkap Jeje.

Sedangkan mengenai tujuan, lanjutnya, yakni bagai wadah untuk meningkatkan roda perekonomian masyarakat melalui sektor pariwisata.

“Kemudian juga untuk menumbuhkan dan menciptakan pengembangan destinasi wisata melalui potensi daya tarik wisata yang ada,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pangandaran Tonton Guntari, SH beserta jajaran, Kepala Bagian Prokopim Setda Pangandaran Raden Detty Marieta S. Sos MM, Para Camat Kabupaten Pangandaran, dan para Kelompok Sadar Wisata Kabupaten Pangandaran. (Deni Rudini/PasudanNews.com)

Deni Rudini

Leave a Comment

Recent Posts

Bank BJB Terima Apresiasi dari IDN Fortune 100, Mampu Kuatkan Kinerja Bisnis

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB sabet apresiasi dengan bentuk penghargaan dari IDN Fortune 100…

8 jam ago

Harumkan Ciamis, Siswa SMP IT Nuurussalaam Cipaku Masuk Kategori Juara Harapan di Pentas PAI Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Harumkan nama Kabupaten Ciamis perwakilan lomba ceramah PAI dari SMP IT…

9 jam ago

Jelajah Kereta Wisata, Upaya Membangkitkan Pariwisata Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sejumlah destinasi wisata di Kota Banjar akan masuk dalam program jelajah…

9 jam ago

Pohon Kiara Tumbang di Karamat Pulo Majeti, Warga Purwaharja Bergotong Royong Evakuasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah pohon besar jenis Kiara tumbang di kawasan keramat Pulo Majeti,…

15 jam ago

Warga Karangpanimbal Andalkan Sumber Mata Air Cisero Saat Musim Kemarau

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sumber mata air Cisero yang terletak di lingkung Parungsari, Kelurahan Karangpanimbal,…

18 jam ago

Ruri Repvblik Alami Kecelakaan Tunggal di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Vokalis band Repvblik, Ruri, dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor…

19 jam ago