Banjar

Kegiatan Sapahati, Stand Lapas Banjar Jadi Pusat Perhatian dengan Hasil Karya Warga Binaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Banjar menggelar acara Selasa Pasar Hasil Tani (Sapahati) di komplek perkantoran Purwaharja Pemkot Banjar, Selasa (5/3/2024).

Puluhan stand memamerkan produk-produk unggulan mereka, namun ada satu stand yang menjadi pusat perhatian, yakni stand dari Lapas Banjar kelas II B.

Stand Lapas menampilkan beragam hasil karya dari warga binaan. Mulai dari hasil pertanian seperti sayuran kangkung, cabai, sawi, hingga tomat dan terong. Tak ketinggalan, hasil perkebunan seperti pisang super dan pepaya juga tersedia.

Ditambah lagi dengan kuliner hasil olahan seperti keripik singkong dan pisang yang menggugah selera, serta piring lidi yang dijual dengan harga terjangkau.

Kepala Subseksi Kegiatan Kerja, Doni Irawan, berharap bahwa kehadiran stand Lapas ini dapat menjadi motivasi bagi warga binaan untuk terus berkarya dan meningkatkan kemandirian mereka.

Ia menekankan pentingnya pembinaan dan dukungan untuk memberdayakan para narapidana.

“Program Lapas ini adalah wujud dari upaya kami untuk memupuk kemandirian warga binaan,” ungkap Doni Irawan.

Sementara itu, Kalapas Banjar, Amico Balalembang, menegaskan bahwa kegiatan seperti ini bukan hanya sekadar memamerkan hasil karya, tetapi juga merupakan bagian dari proses rehabilitasi dan reintegrasi sosial bagi narapidana.

Selain itu, menurutnya acara Sapahati yang digelar Pemkot Banjar, menjadi bukti konkret bahwa Lapas Banjar bukan hanya tempat pembinaan, tetapi juga tempat untuk mengasah potensi dan kreativitas warga binaan.

“Dengan dukungan dari berbagai pihak, program-program seperti ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang lebih luas bagi masyarakat dan memberi peluang kedua bagi narapidana untuk memulai kehidupan baru dengan penuh semangat dan produktivitas,” katanya. (Hermanto/PasundanNews.com) 

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

10 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

12 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

12 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

12 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

13 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

14 jam ago