Pangandaran

Kapolres Pangandaran Pimpin Sholat Gaib untuk Tiga Polisi Gugur di Way Kanan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM –Suasana duka menyelimuti Masjid Jami Al Hikmah, Parigi, Kabupaten Pangandaran, Selasa (18/3/2025) siang.

Kapolres Pangandaran, AKBP Mujianto memimpin pelaksanaan Sholat Gaib untuk mendoakan tiga anggota Polri yang gugur dalam tugas di Way Kanan, Lampung.

Tiga anggota Bhayangkara yang gugur tersebut yaitu Kapolsek Negara Batin AKP Lusiyanto, AIPDA Petrus Apriyanto, dan BRIPTU M. Ghalib Surya Ganta.

Ketiganya meninggal dunia akibat ditembak saat melakukan penggerebekan arena sabung ayam ilegal di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, pada Senin (17/3/2025).

“Kami berduka cita atas gugurnya rekan-rekan Bhayangkara yang menjalankan tugas mulia. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah mereka serta memberikan kekuatan bagi keluarga yang ditinggalkan,” ujar Mujianto dengan penuh haru.

Ratusan anggota kepolisian dan masyarakat turut hadir dalam Sholat Gaib serta doa bersama yang berlangsung khidmat.

Hingga saat ini, pihak kepolisian terus melakukan penyelidikan atas kasus tersebut. Para pelaku yang terlibat telah diamankan dan akan diproses sesuai hukum yang berlaku.

Kapolres Pangandaran berharap kejadian tragis ini menjadi refleksi bagi seluruh anggota kepolisian agar selalu mengedepankan kewaspadaan saat bertugas.

“Kemudian terus memperkuat komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.” Pungkasnya

(Deni Rudini/PasundanNews.com)

Deni Rudini

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Gelar Audiensi bersama DPKP, Soroti Program Irigasi dan Embung Petani

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis menggelar audiensi bersama Dinas Pertanian dan…

20 jam ago

Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Ciamis Ajak Masyarakat Pererat Hubungan dan Waspada Potensi Bencana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal 1446 H/ 2025 M tingkat Kabupaten Ciamis nampak diselimuti…

20 jam ago

Food Court Jadi Ikon Alun-alun Ciamis, DPRKPLH Ajak Pengunjung dan Pedagang Jaga Kebersihan Bersama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court menjadi salah satu ikon Alun-alun Kabupaten Ciamis. Hal tersebut…

21 jam ago

Food Court Alun-alun Ciamis Sudah Launching, Ini Pesan Bupati Herdiat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Food Court atau pusat kuliner Alun-alun Kabupaten Ciamis resmi dibuka pada…

22 jam ago

Bupati Ciamis Pastikan MBG Aman Dikonsumsi,  Kebersihan Dapur Umum Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis, Jawa Barat kembali launching pelaksanaan MBG (Makan Bergizi Gratis),…

2 hari ago

Puluhan Siswa SMK Teknologi Modern Kalipucang Ikuti Ujikom Bersama Penguji Suzuki Tasikmalaya

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Sebanyak 30 siswa Kelas XII SMK Teknologi Modern Kalipucang mengikuti Uji Kompetensi…

2 hari ago