Cianjur

Kapolda Jabar Tinjau Rapid Test 2.000 Personil Jajaran Polres Cianjur

PASUNDANNEWS, CIANJUR – Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudy Sufahriadi tinjau pelaksanaan rapid tes massal di Mapolres Cianjur Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Kamis (25/6/2020). Kapolda Jabar menambah rapid test anggota Polri di wilayah Jabar ditujukkan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Saat ini kami sedang melakukan rapid test, anggota Polri harus sehat semua untuk melayani masyarakat,” ujar Rudi setelah meresmikan Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat IV Polda Jabar di Jalan Suroso, Kamis (25/6/2020).

Pihaknya menjelaskan sedang melakukan rapid test untuk semua anggota Polri di wilayah Jabar. Sedangkan untuk hasilnya nanti dan secara khusus setelah semua kegiatan selesai. “Nanti ada penyampaian secara khusus, terpenting saat ini semua anggota Polri di Jawa Barat harus sehat semua,” kata Kapolda.

Rudi mengatakan, peresmian RS Bhayangkara merupakan bentuk wujud pelayanan Polri kepada anggota dan masyarakat Cianjur khususnya. “Semoga rumah sakit ini bermanfaat untuk masyarakat, silakan gunakan dan manfaatkan sebaik-baiknya,” kata Kapolda.

Sementara itu Kapolres Cianjur AKBP Juang Andi Priyanto mengatakan pihaknya terus berkomitmen untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, salah satunya dengan melakukan skrining berupa rapid test yang diadakan serentak di Lobby Mapolres Cianjur dan depan Gedung Kantor Sat Resnarkoba Polres Cianjur.

“Pagi ini kita melaksanakan kegiatan rapid test untuk mengetahui kondisi kesehatan seluruh personel selama masa pandemi Covid-19 ini. Harapannya, melalui rapid test ini kita dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, apalagi kini kita tengah bersiap untuk memasuki era new normal,” ujarnya.
Kapolres juga menambahkan kegiatan rapid test ini terdiri dari Personel Polri sebanyak 956 orang, personel ASN 33 orang, Bhayangkari 553 orang, PHL 178 orang, Yon Brimob B Cipanas 100 orang, dan TNI sebanyak 100 orang.

“Rapid test yang melibatkan 2000 peserta ini juga mendapatkan anugerah dari Museum Rekor Indonesia (MURI), sebagai kegiatan kategori rapid test terbanyak yang dilaksanakan oleh kepolisian resor (polres),” tuturnya.

AKBP Juang Andi mengatakan bahwa dalam kegiatan kali ini mereka memilih menggunakan rapid test produk dalam negeri dengan merek dagang Cakra Covid-19 IgG/IgM produksi PT Indec Diagnostics yang didistribusikan oleh PT Indo Cakra Abadi.

“Dipilihnya produk rapid test Cakra Covid-19 tersebut, selain untuk mendukung produk karya anak bangsa, saya juga menilai bahwa produk tersebut memiliki tingkat sensitivitas dan spesifitas yang tinggi, mencapai 95,9% untuk Sensivitas IgG dan 91,8% untuk Sensitivitas IgM. Produk Cakra Covid-19 IgG/IgM ini telah diproduksi sesuai standar manajemen mutu Cara Pembuatan Alat Kesehatan yang Baik edisi 2017, dan telah mendapatkan sertifikasi Kemenkes RI,” tukasnya. (Pasundannews /fhn)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Pengurus DPK PPNI Resmi Dilantik di Pangandaran, Ini Pesan Ketua DPD Agus Maliana

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- DPK PPNI (Dewan Pengurus Komisariat Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Pangandaran resmi…

1 menit ago

Mengenal Lebih Dekat Dr. Triadi RD, Bacalon Bupati Pangandaran 2024-2029

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Bacalon (Bakan Calon) Bupati Pangandaran 2024-2029, Dr Triadi RD secara konsisten terus…

41 menit ago

Syukuran Dalijo, Bersama Rakyat Menyongsong Masa Depan Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Kota Banjar, Dalijo menggelar acara syukuran setelah terpilih kembali…

16 jam ago

Petahana Ciamis Herdiat Diusung Golkar, Ketua DPD : Tetap Lurus Gak Akan Berbelok

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Petahana Bupati Ciamis Herdiat Sunarya diusung partai Golkar. Ia masuk kembali…

16 jam ago

Jelang Pilkada Pangandaran, Ujang Endin Minta PPDI Kompak Sukseskan Pesta Demokrasi di Tingkat Lokal

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Wakil Bupati Pangandaran, H. Ujang Endin Indrawan meminta kepada PPDI agar dapat…

16 jam ago

Jelang Pilkada 2024 Ciamis, Herdiat kembali Memilih Gerindra sebagai Partai Pengusungnya

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Jelang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Kabupaten Ciamis tahun 2024 petahana Bupati…

18 jam ago