Categories: Ragam

Kampus Merdeka Unigal Ciamis, 1649 Mahasiswa Baru Ikuti BAMBA Secara Luring

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Sebanyak 1649 mahasiswa baru Kampus Merdeka Universitas Galuh Ciamis mengikuti kegiatan BAMBA tahun akademik 2022/2023.

Kegiatan BAMBA atau Bimbingan Akademik Mahasiswa Baru kali ini berlangsung secara tatap muka atau luring.

Sebelumnya, dalam dua tahun terakhir kegiatan BAMBA Universitas Galuh Ciamis berlangsung secara daring karena pandemi covid-19.

“Berdasarkan Panduan PKKMB Tahun 2022, BAMBA Universitas Galuh dilaksanakan secara luring,” kata Ketua Panitia BAMBA, Rian Kurnia, S.P.,M.P., Senin (12/9/2022).

Tema kegiatan BAMBA Tahun akademik 2022/2023 adalah “Melalui BAMBA Kampus Merdeka Universitas Galuh, Kita Wujudkan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka menuju Tercapainya pendidikan yang Berdampak”.

Rian menyebutkan, jumlah pendaftar BAMBA tahun akademik 2022/2023 sebanyak 2269 orang, dan yang mengikuti 1649 orang.

Rian mengungkapkan, kegiatan BAMBA kali ini berhasil terselenggara dan bisa berlangsung secara luring berkat kerjasama dari seluruh sivitas akademika Universitas Galuh.

“Kegiatan berlangsung selama dua hari, yakni 12 dan 13 September 2022. Hari pertama di tingkat Universitas, dan kegiatan hari kedua di tingkat fakultas dan program studi,” terangnya.

4 Tujuan Utama BAMBA Kampus Merdeka Unigal Ciamis

Rian menjelaskan, berdasarkan PKKMB pelaksanaan kegiatan BAMBA memiliki beberapa tujuan.

Tujuan pertama yakni mahasiswa bisa memahami dan mengenali lingkungan barunya.

“Terutama memahami tentang organisasi dan struktur perguruan tinggi, sistem pembelajaran dan kemahasiswaan,” terangnya.

Tujuan kedua, yakni meningkatnya kesadaran mahasiswa baru dalam berbangsa, bernegara, dan cinta tanah air.

Tujuan ketiga, yakni mahasiswa memahami pentingnya pendidikan yang akan ia tempuh dan pendidikan karakter bagi pembangunan bangsa. Serta mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

“Keempat, yaitu terciptanya persahabatan dan kekeluargaan antara mahasiswa, dosen, serta tenaga kependidikan,” katanya.

Rian pun mengucapkan selamat datang kepada mahasiswa baru di Kampus Merdeka Universitas Galuh Ciamis.

Kepercayaan Masyarakat Terus Meningkat

Pada kesempatan yang sama, Rektor Unigal, Dr. Dadi, M.Si., mengaku bersyukur karena kegiatan BAMBA tahun ini bisa digelar secara luring.

Dadi menjelaskan, BAMBA merupakan prosesi awal dimulainya kegiatan akademik bagi mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023.

Dadi pun menyampaikan terimakasih kepada mahasiswa baru karena memilih kampus Unigal sebagai tempat pilihan untuk menimba ilmu.

Menurutnya kepercayaan masyarakat terhadap Universitas Galuh Ciamis dari tahun ke tahun terus meningkat.

“Maka saya mengajak seluruh civitas akademi Universitas Galuh Ciamis untuk memelihara dan menjaga kepercayaan dari masyarakat ini,” imbuhnya.

lanjutnya, upaya itu harus direalisasikan dalam bentuk pelayanan yang lebih baik dan prima kepada mahasiswa.

Dadi menyebutkan, berdasarkan laporan dari panitia PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru), jumlah mahasiswa yang mendaftar tahun akademik 2022/2023 yakni 2269 orang.

Namun demikian, Dadi menegaskan, pihaknya harus menyeleksi secara ketat dalam proses penerimaan mahasiswa baru. Rasio antara dosen dan mahasiswa harus diperhitungkan.

“Hal ini mengindikasikan bahwa Universitas Galuh masih mendapatkan kepercayaan yang tinggi dari masyarakat,” katanya. (Hendri/Pasundannews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

2 jam ago

HUT Ke-2 Kodim Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Beri Pesan Ini kepada Prajurit

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…

2 jam ago

Reses Anggota DPRD Pangandaran, Jalaludin Serap Aspirasi Masyarakat

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -  Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…

2 jam ago

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

3 jam ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

6 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

16 jam ago