Ragam

Kahpi Sebut Beberapa Kecamatan Masih Minim Pendaftar Panwascam

PASUNDANNEWS.COM, KAB. BANDUNG – Komisioner Bawaslu Kabupaten Bandung, Kahpiana menyatakan penerimaan berkas pendaftaran calon anggota Panitia Pemilihan tingkat Kecamatan (panwascam) dibuka hingga 3 desember 2019. Namun, hingga hari ke-lima dibukanya pendaftaran, beberapa Kecamatan masih minim pendaftar.

“Sampai saat ini ada beberapa kecamatan yang masih minim pendaftar, seperti Pameungpeuk, Nagreg, Soreang, solokanjeruk, Kutawaringin,” Ucap Kahpiana di Kantor Bawaslu Kabupaten Bandung, Kamis (01/12/2019)

Menurut Kahpiana, untuk Pilkada 2020 Bawaslu Kabupaten Bandung akan merekrut 93 orang Panwascam. Jumlah tersebut disesuaikan dengan jumlah anggota Panwascam yaitu 3 orang perkecamatan.

“Jika sampai tanggal 3 desember pukul 00.00 belum terpenuhi dengan jumlah minimal 6 pendaftar per kecamatan, maka akan diperpanjang untuk kecamatan tersebut,” ujarnya.

Kahpi berharap masyarakat Kabupaten Bandung yang memenuhi kriteria untuk segera mendaftarkan diri sebelum hari terakhir pendftaran.

“Kami berharap jumlah pendaftar sesuai dengan target. Sehingga tidak ada perpanjangan waktu pendaftaran,” harapnya.

Adapun persyaratan administrasi menurut Kahpi, Calon Panwascam yang akan mendaftar harus melampirkan berkas Curiculum Vitae, surat lamaran, surat pernyataan dan berkas lainnya.

“Untuk persyaratan administrasi bisa di lihat di website Bawaslu kabupaten Bandung (bandungkab.bawaslu.go.id). Adapun untuk surat keterangan sehat rohani serta surat keterangan bebas narkotika dilengkapi setelah dinyatakan lulus menjadi Panwascam dan dilampirkan pada saat pelantikan,” pungkasnya. (Pasundannews/Admin)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

HMI Ciamis Dorong Pemkab Usung Program Berbasis Data, Soroti IKLH dan Krisis Air

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ciamis melalui Bidang Lingkungan Hidup mengelar…

1 jam ago

Lepas Dua Kloter Jemaah Haji Ciamis, Bupati Herdiat Sampaikan Pesan Mendalam

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Suasana haru dan khidmat menyelimuti prosesi pelepasan jemaah calon haji asal…

3 jam ago

DPMPTSP Ciamis Bersama Fakultas Hukum Unigal Bahas Kajian Strategis, Canangkan Raperda Kemitraan Berusaha

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Ciamis beaama Fakultas…

4 jam ago

Bupati Pangandaran Jengkel Ditolak Warga saat Tawarkan Solusi Banjir Maruyungsari

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Pangandaran, Citra Pitriyami, menunjukkan kekesalannya saat menghadiri pertemuan dengan warga…

15 jam ago

Warga Paledah Tolak Usulan Jebol Tanggul untuk Atasi Banjir di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM– Rencana menjebol tanggul perbatasan antara Desa Maruyungsari dan Desa Paledah, Kecamatan Padaherang,…

16 jam ago

Jalan Ambles di Tanjakan Junti Kota Banjar Segera Diperbaiki

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Walikota Banjar, Ir. H. Sudarsono, meninjau langsung lokasi jalan amblas di…

18 jam ago