Cianjur

KAHMI Cianjur Akan Lakukan Dampingan Hukum Terhadap 3 Kader HMI

PASUNDANNEWS.COM, CIANJUR – Pasca terjadinya kericuhan aksi unjuk rasa di depan kelompok Cipayung di depan Pendopo Kabupaten Cianjur, Majelis Daerah Korps Alumni HMI (KAHMI) Cianjur mengeluarkan penyataan sikapnya.

KAHMI Cianjur yang di motori Firman Mulyadi,SH,MH, Deden Nasihin,S.Sos, Lukmanul Hakim, Aih Solihat,S.Ag dan Euis Latifah,SE menyampaikan duka yang mendalam atas jatuhnya korban dalam aksi tersebut, baik dari pihak kepolisian yang mengalami luka bakar maupun dari pihak mahasiswa.

“Kami mendukung pihak kepolisian untuk mengusut oknum atau provokator yang menyiramkan bensin. Tentu prosesnya harus dilakukan secara objektif, prosedural, dan profesional, dengan tetap menjunjung tinggi azas praduga tak bersalah.” Ucap Koordinator Presidium KAHMI Cianjur, Firman Mulyadi dalam keterangan pers nya, jumat (16/08/2019)

Menurut Firman, secara institusi KAHMI akan memberikan pendampingan hukum dan pembinaan terhadap 3 kader HMI yang masih dimintai keterangan oleh kepolisian

“Pendampingan akan kami lakukan terhadap kader HMI yang saat ini masih di amankan di Polres Cianjur.”terangnya

KAHMI menyakini Ketiga Kader tersebut tidak terlibat langsung dengan penyiraman BBM yg mengakibatkan ada insiden terbakarnya 4 orang anggota kepolisian.

“Kami juga meminta Kepolisian untuk memberikan pembinaan atau bahkan teguran pada oknum aparat yang melakukan tindak kekerasan pada mahasiswa peserta aksi dan menjunjung tinggi azaz praduga tak bersalah.”jelas Firman

KAHMI Cianjur memohon agar seluruh pihak menahan diri untuk tidak mengeluarkan pernyataan – pernyataan yang berpotensi memanaskan suasana.

“Sambil kita bersabar untuk menunggu hasil yg di sampaikan oleh aparat penegak hukum.”tutupnya

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Arus Balik Lebaran 2025, Dishub Ciamis Catat Lalu Lintas Per 1 April Capai 11.987 Kendaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Arus balik lebaran tahun 2025 sudah mulai berlangsung. Berkaitan dengan ini,…

13 jam ago

Jelang H-1 Lebaran, Arus Mudik Lewati Ciamis Capai Angka 127 Ribu Unit

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis mencatat volume kendaraan melintasi wilayah Ciamis…

3 hari ago

Bank BJB dan Pemkab Garut Tandatangani MoU untuk Peningkatan Layanan Perbankan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai Penyediaan…

3 hari ago

Haji Geyot Hidupkan kembali Tradisi, Upaya Bank BJB Meriahkan Bulan Ramadhan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB kembali menghadirkan acara spesial dalam rangka menyambut Ramadan melalui program bjb…

3 hari ago

Bank BJB Tawarkan Slot Lari 5K dan 10K Yumaju Berlebarun, Caranya Nabung di Bank BJB

PASUNDANNEWS.COM - Pecinta olahraga lari, jangan lewatkan keseruan Yumaju Berlebarun 2025! Acara lomba lari yang…

3 hari ago

Bank BJB dan BPSDM Jabar Perkuat Sinergi untuk Tingkatkan SDM

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB melalui bjb University terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di…

3 hari ago