Nasional

Kabar Baik: Vaksin AstraZeneca Mampu Kalahkan Varian Baru Corona di Inggris

BANDUNG, PASUNDANNEWS – Manajemen AstraZeneca Plc mengklaim vaksin Covid-19 buatannya efektif melawan varian baru virus corona yang ditemukan di Inggris. Perusahaan pun kini sedang melakukan penyelidikan dampak dari mutasi ini.

“AZD1222 (kandidat vaksin Covid-19 AstraZeneca) mengandung materi genetik dari protein lonjakan virus SARS-CoV-2, dan perubahan pada kode genetik yang terlihat pada strain virus baru ini tampaknya tidak mengubah struktur protein lonjakan,” ujar AstraZeneca seperti dikutip dari Reuters, Rabu (23/12/2020).

Saat ini sejumlah produsen vaksin Covid-19 sedang menguji apakah vaksin yang mereka kembangkan bisa melawan varian baru virus corona yang berkecamuk di Inggris, yang memiliki daya tular lebih cepat dari varian sebelumnya.

“Melalui vaksinasi dengan AZD1222, sistem kekebalan tubuh dilatih untuk mengenali berbagai bagian protein lonjakan, sehingga dapat menghilangkan virus jika nanti terpapar,” ujar perwakilan AstraZeneca.

Saat ini AstraZeneca sedang melanjutkan uji klinis tahap akhir untuk mengetahui dengan pasti kemanjuran vaksinnya. Namun India kemungkinan akan menyetujui penggunaan darurat vaksin ini pada minggu depan.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 2 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

39 menit ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

2 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

3 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

3 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

3 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

3 jam ago