Nasional

Jokowi Resmi Lantik 9 Komisioner Ombudsman RI, Berikut Nama-namanya

Jakarta, Pasundannews.com – Sembilan orang komisioner Ombudsman Republik Indonesia periode 2021-2026 resmi dilantik Presiden Joko Widodo. Pelantikan tersebut dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Senin (22/2).
Seperti biasa, pelantikan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan doa. Dilanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan sembilan orang Komisioner Ombusdman RI di hadapan Jokowi.

“Dengan menyebut nama Allah, saya bersumpah, bahwa saya dalam memperoleh jabatan ini baik langsung maupun tidak dengan menggunakan nama atau cara apapun juga tidak menjanjikan barang sesuatu kepada siapapun,” jelas Mokh. Najih Ketua Ombudsman RI yang baru, dengan diikuti Anggota Ombudsman RI lainnya.
Tak hanya itu, Seluruh Komisioner Ombusdman RI menyampaikan janji setia dengan memenuhi kewajiban, menjaga rahasia, setia pada Pancasila dan UUD 1945, serta menolak pemberian dari siapapun.
Pada kesempatan yang sama, Presiden Jokowi juga melantik Bobby Hamzar Rafinuz sebagai Wakil Ketua Ombudsman RI. dilanjutkan melantik tujuh Anggota Ombudsman RI yang lainnya.
Ketujuh anggota tersebut diantaranya; (1) Dadan Suparjo Suharmawijaya, (2) Hery Susanto, (3) Indraza Marzuki Rais, (4) Jemsly Hutabarart, (5) Johanes Widijantoro, (6) Robertus Na Endi Jaweng, dan (7) Yeka Hendra Fatika.
Kesempatan tersebut dihadiri juga Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Poliik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) serta Pratikno, Menteri Sekretariat Negara.
Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Dandim 0625/Pangandaran Berikan Motivasi kepada Peserta Rekrutmen TNI AD

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP., memberikan pengarahan dan…

5 jam ago

Taman Lansia Kota Banjar Gelap Gulita, Warga Khawatir Jadi Tempat Mesum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Taman Lansia yang terletak di Jalan KH Zaenal Mustofa, Kota Banjar,…

6 jam ago

Rikardo Padlika Gumelar, Pelajar SMAN 1 Banjar Harumkan Nama Jawa Barat Lewat Puisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bakat seni sastra yang luar biasa dimiliki oleh Rikardo Padlika Gumelar,…

6 jam ago

Pengurus Dekranasda Kota Banjar Resmi Dilantik, Ini Pesan Walikota Sudarsono

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pengurus Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) msa bakti 2025-2030 resmi dilantik.…

6 jam ago

PDAM Tirta Anom Kota Banjar Gelar Sosialisasi Layanan kepada Pelanggan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar menggelar sosialisasi…

1 hari ago

HUT ke-106 Damkar di Pangandaran, Petugas Se-Jawa Barat Tunjukkan Semangat Pelayanan Publik

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-106 Pemadam Kebakaran (Damkar) digelar meriah…

1 hari ago