Banjar

Jelang Pilkada 2024, Kapolres Banjar Periksa Kelengkapan dan Fungsi Peralatan Inventaris Sat Samapta

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Menjelang pengamanan Pilkada 2024, Kapolres Banjar, AKBP Danny Yulianto, melakukan pengecekan peralatan, kelengkapan, dan fungsi barang-barang inventaris milik Satuan Samapta Polres Banjar. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman Mapolres Banjar Polda Jawa Barat, Senin (8/72024).

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Kabagops Polres Banjar Kompol Saeful Bahri, Kabaglog Polres Banjar Kompol Cucu Juhana, dan Kasat Samapta Polres Banjar Iptu Asep Kusmayadi, serta personel Sat Samapta Polres Banjar.

Mereka secara seksama memeriksa kelengkapan dan fungsi peralatan inventaris yang dimiliki.

Kapolres Banjar mengecek berbagai peralatan, termasuk perlengkapan dalmas seperti tameng, tongkat, tali dalmas, body protector, alat pemadam kebakaran (APAR), flash ball, chainsaw, metal detector, mirror inspection, serta kendaraan bermotor.

Semua peralatan tersebut diperiksa secara detail untuk memastikan fungsionalitasnya.

Kapolres Banjar menegaskan bahwa pengecekan ini merupakan langkah persiapan penting menjelang pengamanan Pilkada 2024.

“Mengingat rangkaian kegiatan Pilkada tinggal beberapa minggu lagi, sehingga kami mempersiapkan diri, menyiapkan langkah-langkah dan rencana kegiatan menjelang Operasi Mantap Praja (OMP) pengamanan Pilkada 2024 ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolres Banjar menjelaskan tujuan dari pengecekan ini adalah untuk mengetahui kondisi peralatan yang masih bisa digunakan serta mengidentifikasi peralatan yang rusak atau mengalami kendala lainnya.

“Pengecekan ini untuk mengetahui peralatan mana yang masih bisa digunakan maupun yang sudah tidak bisa digunakan baik rusak maupun kendala lainnya,” tambah Danny.

Masih kata Danny, bahwa pengecekan ini juga penting untuk memastikan kesiapan seluruh personel dalam menghadapi situasi yang mungkin terjadi selama pelaksanaan Pilkada.

“Kita harus memastikan semua personel dan peralatan siap siaga dalam setiap kondisi,” ucapnya.

Danny juga menyatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan perawatan rutin terhadap semua peralatan yang ada.

“Kami akan terus memastikan semua peralatan dalam kondisi siap pakai dan melakukan perawatan rutin untuk menjaga fungsionalitasnya,” pungkasnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

3 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

13 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

15 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

15 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

15 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

16 jam ago