Majalengka

Jelang Pemilu 2024, Forkopimcam Bantarujeg Silaturahmi dengan Bacaleg Minta Jaga Kondusifitas

PASUNDAN NEWS, MAJALENGKA – Dalam upaya menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pemilu 2024, Kapolsek Bantarujeg Polres Majalengka, Iptu Yayan Sopiana, S.A.P., M.A.P., bersama dengan unsur Forkopimcam Bantarujeg, menggelar kegiatan silaturahmi dengan para Bacaleg di wilayah Kecamatan Bantarujeg Kabupaten Majalengka. Acara ini berlangsung di Mapolsek Bantarujeg Polres Majalengka Polda Jabar pada Kamis (19/10/2023) malam.

Hal itu sesuai dengan arahan Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si.,CPHR.

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pemangku kepentingan di wilayah Bantarujeg, termasuk Ibu Camat Bantarujeg, Dra. Hj. Nunung Nurmalasari, M. Si, perwakilan Danramil Bantarujeg, Pelda Ence Jaenudin, Ketua PPK, Ketua Panwaslu, dan para Bacaleg yang akan bertarung dalam Pemilu 2024.

Maksud utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi yang erat antara aparat kepolisian, tokoh masyarakat, dan para Bacaleg. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk memberikan imbauan kepada para Bacaleg, terutama dalam menjaga kondusifitas serta berpartisipasi dalam kontestasi Pileg 2024.

Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si.,CPHR., melalui Kapolsek Bantarujeg, Iptu Yayan Sopiana, mengungkapkan pentingnya kegiatan silaturahmi ini. “Silaturahmi ini merupakan program yang dilaksanakan oleh Forkopimcam, bekerjasama dengan pemangku kepentingan lainnya. Hal ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pemilu 2024,” kata Iptu Yayan.

Selain itu, kegiatan silaturahmi ini memberikan kesempatan bagi para Bacaleg untuk bertatap muka dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi mereka, serta menyampaikan visi dan misi mereka sebagai calon wakil rakyat.

Momentum Pemilu 2024 akan menjadi ujian bagi demokrasi Indonesia, dan dengan menjaga kondusifitas serta mendorong partisipasi aktif dari semua pihak, diharapkan proses Pemilu berjalan dengan lancar dan demokratis.

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

4 menit ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

3 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

24 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

1 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

1 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

1 hari ago