Jawa Barat

Jalan di Wado Rusak, Bupati Sumedang Layangkan Surat

Sumedang, Pasundannews – Sejumlah ruas Jalan Provinsi antara Sumedang – Wado rusak parah akibat mobilitas truk penambang. Hal itu di sampaikan Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir.

Terlihat dari surat Bupati Sumedang yang tertuju kepada Gubernur Jawa Barat nomor B/3450/HB.02/V/2021 yang berisi permohonan kepada Dishub Jabar. Agar dapat melakukan penertiban terhadap mobilisasi angkutan hasil tambang batu di wilayah Gunung Julang, Desa Cisitu, Kecamatan Cisitu.

Tak hanya merusak jalan, Aktivitas truk pengangkut tersebut juga meresahkan warga. Pasalnya warga merasa terganggu, belum lagi dampak adanya truk bisa membahayakan warga sekitar.

Selain itu, Aktivitas warga menjadi terganggu lantaran mobilitas truk yang beroperasi setiap hari membuat lalu lintas terganggu.

“Banyak keluhan yang di sampaikan warga Ganeas, Situraja, Cisitu dan Wado terkait aktivitas kondisi jalan yang rusak akibat aktivitas truk pengakutan hasil tambang,” jelas Dony.

Menurut Dony, Status jalan tersebut adalah jalan provinsi. Sehingga untuk menjawab keluhan masyarakat, Pihaknya telah melayangkan surat kepada Gubernur. Khususnya Di shub Jawa Barat.

Lanjut Dony, Jalan lintas provinsi yang menghubungkan Kecamatan Ganeas, Situraja, Cisitu, Darmaraja dan wado tergolong sebagai jalan kelas 3. Jalan tersebut masuk dalam kategori jalan arteri dan kolektor. Artinya beban muatan yang boleh melintasi jalan tersebut tidak boleh lebioh dari 8 Ton.

“Berdasarkan fungsi dan kapasitasnya. Kendaraan yang boleh melintasi jalan tersebut tidak boleh lebih dari 8 Ton,” ucapnya.

*Hasim*

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

12 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

12 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

14 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

14 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

19 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

19 jam ago