BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Jawa Barat Stunting Summit atau JSS tahun 2022 merupakan agenda yang bertujuan untuk penurunan angka stunting di Jabar.
Berkaitan dengan ini, Kabupaten Ciamis turut berpartisipasi dalam event tersebut.
Bahkan, Tatar Galuh Ciamis kembali mendapat penghargaan dalam ‘Pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Terintegrasi Kategori Daerah Paling Inovatif Tingkat Jabar tahun 2022’.
Hal ini pun menambah daftar prestasi bagi Pemkab Ciamis sendiri dalam menutup tahun 2022.
Sementara itu, penghargaan diterima secara langsung oleh Wakil Bupati sekaligus Ketua TPPS (Tim Percepatan Penurunan Stunting) Kabupaten Ciamis Yana D Putra.
Penyerahan penghargaan dilaksanakan di Gedung Sate Bandung, pada Rabu (14/12/2022).
“Kegiatan JSS ini sebagai agenda Provinsi Jawa Barat dalam event stunting,” ujar Yana.
Sedangkan panitia pelaksana yaitu TPPS Provinsi Jabar yang bekerjasama dengan Pentahelix.
“JSS merupakan upaya percepatan penurunan stunting menuju Jabar zero new stunting 2023,” imbuhnya.
Di Kabupaten Ciamis sendiri, program pengentasan stunting ini sangat sejalan dengan visi misi Kabupaten Ciamis 2019-2024.
“Visi misi kita tertuang dalam misi pertama Kabupaten Ciamis, yaitu meningkatkan kualitas sumber daya manusia,” tandas Yana. (Herdi/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment