Ciamis

Isi Kekosongan Jabatan, Bupati Ciamis Lantik Kades PAW Sindangsari

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya mengambil sumpah jabatan sekaligus melantik Kepala Desa hasil Pemilihan Antar Waktu (PAW) Desa Sindangsari, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis di Gedung Olahraga Desa Sindangsari, Selasa (15/9/2020).
Diketahui Kepala Desa Sindangsari Periode 2016-2022 sebelumnya meninggal, sehingga terjadi kekosongan jabatan Kepala Desa Sindangsai selama hampir satu tahun.
Sedangkan, kepala Desa PAW Rizki Febri Denaya terpilih dari hasil Musyawarah Desa (Musdes) yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dalam sambutannya mengatakan, Pelaksanaan Pelantikan Kepala Desa PAW dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan.
“Meskipun dilaksanakan sederhana, saya harapkan tidak mengurangi kekhidmatan pelaksanaan pelantikan kepala desa ini,” ucapnya.
Ia menyampaikan atas nama pemerintah Kabupaten Ciamis mengucapkan selamat kepada Rizki Febri atas dilantiknya sebagai Kepala Desa Sindangsari.
“Mudah-mudahan dengan motivasi baru dan semangat baru serta fisik yang kuat dari Kades Rizki Febri bisa memajukan Desa Sindangsari,” ucapnya
Kepada Kepala Desa baru Herdiat berpesan 3 hal yang harus diperhatikan, Pertama, Integrasi, kesetian dan loyalitas kepada NKRI. Kedua, Dedikasi diri sebagai abdi masyarakat. Ketiga, Layani masyarakat sebaik-baiknya.
“Meskipun dipilih dari Musdes namun harus tetap profesional dan mengenyampingkan masalah dukung-mendukung. Integritas, loyalitas, dedikasi dan melayani masyarakat harus menjadi prioritas dalam bekerja,” pesannya.
Menurutnya, dalam menjalankan roda pemerintahan tidak bisa berjalan sendiri harus bahu membahu dengan semua komponen dan masyarakat.
“Dimasa Covid-19 saat ini, kesehatan dan keselamatan masyarakat adalah paling utama, mari bahu membahu, bergotongroyong mengatasi Covid-19,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Herdiat juga berpesan kepada para camat kades dan lurah agar menghimbau masyarakat selalu menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas kesehariannya.
“Kita harus mencegah Covid-19 dengan membiasakan pola hidup bersih dan sehat. Saya ingin masyarakat betul-betul disiplin. Kita himbau agar masyarakat menyadari terkait kebutuhan pola hidup bersih dan sehat termasuk memakai masker,” imbaunya,
Ihwal pembangunan di Ciamis, Herdiat mengungkapkan, pembangunan di Kabupaten Ciamis tahun 2020 tersendat karena fokus terhadap penanganan Covid-19.
“Sebelumnya kita telah menyiapkan anggarannya, namun dalam rangka penanganan Covid-19 dilakukan refocusing sehingga banyak kegiatan terhambat. Semoga ditahun depan bisa kembali ke sedia kala,” pungkasnya. (Hendry/Pasundannews.com)
Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Heboh! Aksi Hansip Metal di Kota Banjar Viral di Media Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kota Banjar dibikin heboh gegara aksi seorang anggota pertahanan sipil (Hansip)…

2 jam ago

Jelang Piala AFF 2024, Zanadin Fariz Siapkan Performa Terbaik Ikuti Latihan Keras Shin Tae-yong

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Menjelang Piala AFF 2024 gelandang Persis Solo Zanadin Fariz siap kembali…

3 jam ago

Sopwan Ismail Beberkan Visi Pembangunan HY, Ajak Relawan Kotak Kosong untuk Membuka Hati Gunakan Hak Pilihnya

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Wakil Ketua DPD Demokrat Jawa Barat, Sopwan Ismail beberkan visi pembangunan…

3 jam ago

Herdiat-Yana Gelar Kampanye Akbar, Ajak Warga Tatar Galuh Perkuat Kemenangan di Pilkada Ciamis 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana…

3 jam ago

Dikawal Ketat Polisi, KPU Pangandaran Mulai Distribusikan Logistik Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - KPU Kabupaten Pangandaran mulai mendistribusi logistik untuk pelaksanaan pemilihan serentak 2024,…

3 jam ago

Gagal Menyalip, Mobil Avanza Terjun Bebas ke Jurang di Kalipucang Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Kecelakaan melibatkan dua mobil minibus wisatawan di Jalan Raya Emplak, Kalipucang,…

4 jam ago