Polhukam

Ini Alasan Boyke Diangkat Jadi Dewan Pembina JBRK

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG- Karena kepeduliannya terhadap budaya yakni pencak silat, Calon Anggota Legislatif DPR-RI Boyke Febrian Mohammad, diangkat menjadi Dewan Pembina Jagabaya Raksa Kota (JBRK)

Boyke dikukuhkan sebagai salah satu dewan pembina, melalui rapat dewan presidium JBRK, Rabu (9/4) malam lalu.

JBRK yang merupakan wadah dari 48 paguron silat ini menilai, sosok Boyke yang cinta dan peduli terhadap budaya menjadi faktor penilaian untuk diangkat menjadi Dewan JBRK ini.

“Pa Boyke sangat peduli kepada Budaya. Ayeuna nyalon nya kudu di rojong (sekarang mencalonkan dan perlu didorong untuk memenangkan,” kata Presidium JBRK Abah Encep Erom.

Sehingga kata Abah Encep, ribuan orang yang masuk dari 48 paguron silat yang berada di bawah naungan JBRK akan siap bertarung dan memenangkan Boyke sebagai wakil rakyat yang maju di dapil Jabar I (Kota Bandung-Kota Cimahi).

“Lamun Pa Boyke janteun di legislatif ulah hilap ka (Jangan lupa) JBRK, kudu (harus) tambah peduli terhadap budaya, insha Allah di rojong (didorong) untuk memengkan pileg,” kata Abah.

Sementara itu, Boyke pun mengapresiasi pengangkatan dirinya sebagai Dewan Pembina JBRK ini. Pencak silat kata Boyke merupakan warisan bangsa dan leluhur kita. Seyogyanya mesti dijaga dan dilestarikan sebagai ciri bahwa bangsa kita adalah bangsa yang beragam budayanya.

Oleh karena itu kata Boyke, apabila telah duduk di kursi senayan, pihaknya akan terus memfasilitasi apa yang menjadi aspirasi dari para paguron silat. Sehingga, seni bela diri ini akan terus eksis meskipun telah terjadi pergeseran jaman.

“Budaya adalah ciri khas. Pencak silat adalah ciri bangsa Indonesia. Kelestarian budaya harus terus dijaga, inilah hadiah dari para pendahulu kita,” pungkas Caleg asal Partai Golkar itu. (red)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

22 jam ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

22 jam ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

1 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago