Ciamis

HUT Korpri ke-53, Budi Waluya Minta ASN di Ciamis Tingkatkan Integritas dan Profesionalitas Kerja

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pj Bupati Ciamis Budi Waluya meminta kepada seluruh pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk terus meningkatkan integritas dan profesionalitas melayani masyarakat.

Hal tersebut Ia sampaikan saat menjadi inspektur upacara peringatan HUT Korpri ke-53 di Halaman Pendopo Ciamis, pada Jumat (29/11/2024).

Upacara ini juga sekaligus memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-60 dan Hari Guru Nasional Tahun 2024.

Turut hadir unsur Forkopimda, para ASN, perwakilan organisasi profesi guru, kesehatan serta para pelajar dan mahasiswa kurang lebih sebanyak 700 orang.

Budi mengatakan, bahwa peran Korpri begitu penting sebagai wadah solidaritas dan profesionalisme ASN

Menurutnya, semangat soliditas itu harus tercermin untuk  mendukung pembangunan serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

“Tema HUT Korpri tahun ini, Korpri untuk Indonesia, menjadi semangat bagi ASN untuk terus berdedikasi bagi bangsa dan negara,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Budi juga membahas tentang makna peringatan HUT PGRI ke-79 dan Hari Guru Nasional 2024.

Hal tersebut harus menjadi momen apresiasi bagi para guru atas peran mereka dalam mencerdaskan generasi penerus.

“Guru memiliki tanggung jawab besar untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman, terutama dalam mendidik generasi milenial dan Z. Guru hebat, Indonesia kuat,” ujar Budi.

Budi juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga pola hidup sehat sesuai tema tahun ini, Gerak Bersama, Sehat Bersama.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

Upacara berlangsung khidmat dengan berbagai agenda, termasuk pengibaran bendera merah putih, pembacaan naskah Pancasila, dan menyanyikan Mars Korpri.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

2 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

2 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

7 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

7 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

7 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

7 jam ago