Bandung Raya

Hubungan Sahrul Gunawan dan Dadang Supriatna Dikabarkan Retak, Ini Penyebabnya

Pasundannews – Hubungan Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan sedang tidak baik dengan Bupati Bandung Dadang Supriatna.

Pasalnya, dalam beberapa kegiatan Sahrul Gunawan menyampaikan bahwa diri tidak pernah di libatkan.

Dia menilai apa yang di lakukan Bupati Dadang Supriatna terkesan tertutup tidak ada kekompakan dalam menjalani tugas.

Apalagi, kata Sahrul, di tengan kondisi pandemi COVID-19 harus ada kekompakan dalam melayani masyarakat.

“Salah jika saya ini hanya sebagai vote getter di Pilkada Kabupaten Bandung, karena dengan menjadi wakil bupati ini saya sudah melepaskan dunia artis dan bisnis,” ujar Sahrul Gunawan, di lansir dari bandungnews.id, Sabtu (31/7/2021).

Ia meminta maaf kepada masyarakat, terkait munculnya kabar miring mengenai ketidakharmonisan dengan Bupati Bandung Dadang Supriatna yang mengemuka dalam beberapa hari terakhir.

Ia mengatakan akan terus melayani masyarakat sesuai dengan kemampuannya, meskipun tidak dilibatkan oleh Bupati Bandung Dadang Supriatna.

“Namun, saya tidak pernah di libatkan dalam banyak hal, terutama dalam penanganan COVID-19. Saya juga tidak di libatkan dalam Musrenbang, semua serba tertutup,” jelasnya.

Saat ini dia bekerja sendiri semampunya, mulai dari membagikan sembako untuk masyarakat sesuai dengan kemampuan yang di milikinya. Selain itu, dia juga terus melakukan sosialisasi PPKM darurat.

“Ini bukan lagi pentas politik. Perlu kedewasaan dalam berpikir, bertindak, dan bersikap,” paparnya.

“Saya sementara berjalan sendiri saja, dan terus berkomunikasi dengan masyarakat. Apabila ada masukan-masukan tentunya akan saya sampaikan kepada beliau (Dadang Supriatna),” pungkasnya.

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Pulang Liburan dari Pangandaran, Mobil Sedan Terbakar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah mobil sedan mengalami kebakaran di Jalan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar, Rabu…

11 jam ago

Peningkatan Gempa Vulkanik, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Sementara

PASUNDAN NEWS - Pasca adanya peningkatan gempa vulkanik di Gunung Gede yang dirilis Kepala Badan…

13 jam ago

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

22 jam ago

Arus Balik Lebaran 2025, Dishub Ciamis Catat Lalu Lintas Per 1 April Capai 11.987 Kendaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Arus balik lebaran tahun 2025 sudah mulai berlangsung. Berkaitan dengan ini,…

2 hari ago

Jelang H-1 Lebaran, Arus Mudik Lewati Ciamis Capai Angka 127 Ribu Unit

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis mencatat volume kendaraan melintasi wilayah Ciamis…

4 hari ago

Bank BJB dan Pemkab Garut Tandatangani MoU untuk Peningkatan Layanan Perbankan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai Penyediaan…

4 hari ago