Ciamis

HSN 2022, Ketua DPD AMPI Ciamis Sebut Santri Adalah Mata Air Peradaban

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Peringati Hari Santri Nasional 2022, Ketua DPD AMPI Kabupaten Ciamis Mohamad Ijudin memaknai santri harus menjadi mata air peradaban.

Menurutnya, santri memiliki sejarah panjang dalam dinamika kehidupan berbangsa dan bernegara, terutama dalam perjalanan perjuangan kemerdekaan dan mempertahankan kemerdekaan.

Tidak dipungkiri, negara ini merdeka dan Pancasila dirumuskan oleh para ulama dan kaum cendikia muslim saat itu.

Sehingga wajar muncul piagam Jakarta pada tanggal 22 Juni 1945, yang menandakan bahwa begitu besarnya peran ulama bagi bangsa ini.

“Santri merupakan cikal-bakal ulama di masa yang akan datang. Dan peran ulama adalah sebagai pewaris para nabi dan penegak amar ma’ruf nahyi munkar. Dimana perannya bukan hanya berceramah dari podium ke podium, tapi menyelesaikan berbagai problematika keumatan,” kata Ijudin, Sabtu (22/10/2022).

Untuk itu, kata Ijudin, santri haruslah “Masagi” karena tugas idealnya bukan hanya berceramah, namun lebih ditekankan pada penyelesaian masalah keumatan, baik problem ideologi, ekonomi, politik, sosial, maupun budaya.

“Karena itulah, esensi dakwah yang sesungguhnya yaitu problem solving,” ujarnya.

Ijudin menegaskan, peran santri bukan hanya sebagai lentera penerang umat, namun juga harus menjadi mata air sebuah peradaban.

Santri harus berperan dalam membangun karakter umat (akhlak) yang sudah menyedihkan dan membangun keteladanan yang hari ini sudah hilang.

“Santri berkewajiban untuk bangkit berjuang membangun generasi-generasi mulia, yakni generasi yang berkarakter atau berakhlak mulia dan generasi yang memiliki ketauladanan,” tandasnya.b(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago