Banjar

Hormati Para Leluhur, Kawargian Pulomejeti Kembali Akan Gelar Kegiatan NGABUMI

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Kawargian Pulomejeti, Kampung Siluman Baru, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar akan menggelar kegiatan NGABUMI pada Jumat-Sabtu (12-13/7/2024).

NGABUMI adalah salah satu upacara tradisional yang bertujuan sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur yang telah mewariskan kearifan lokal dan pedoman hidup.

Penasehat Kawargian Pulomajeti, Rudi Ilham Ginanjar, menjelaskan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan di Kawargian Pulomejeti.

“NGABUMI adalah momen penting bagi kami untuk menghormati leluhur dan menjaga nilai-nilai kearifan lokal yang telah diwariskan,” ujarnya kepada pasundannews.com, Selasa (2/7/2024).

Rudi menambahkan, sebelum kegiatan dimulai, akan digelar prosesi SEBA, yaitu pemberian hasil bumi dari masyarakat Pulomajeti kepada Forkopimda di Pendopo Kota Banjar.

“Prosesi ini melambangkan rasa syukur dan berbagi hasil bumi sebagai wujud kebersamaan antara masyarakat dan pemerintah,” katanya.

Menampilkan Kesenian Tradisional

Hal senada dikatakan Ketua Kawargian Pulomejeti, Emed Setiawan. Ia mengungkapkan bahwa kegiatan NGABUMI akan diisi dengan berbagai kesenian tradisional.

“Selain upacara adat, akan ada banyak pertunjukan kesenian tradisional dan pagelaran Wayang Golek oleh dalang Rd Riko Koko Koswara,” kata Emed.

Selain itu, Emed menambahkan, bahwa Angklung Komunitas Thionghoa Ciamis-Banjar dan grup gamelan Pamanah Rasa (Sakola Motekar) juga akan turut memeriahkan acara.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana pelestarian seni dan budaya lokal yang kaya dan beragam,” katanya.

Rencana kegiatan ini akan dihadiri oleh Forkopimda Kota Banjar, Disparbud Jawa Barat, Badan Pelestari Kebudayaan (BPK) Jawa Barat, serta para budayawan se Nusantara.

Kehadiran para pejabat dan budayawan ini menunjukkan dukungan terhadap upaya pelestarian budaya lokal.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Banjar, H. Kaswad, melalui Kepala Bidang Kebudayaan Disdikbud Kota Banjar, Tatang Heryanto, menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan ini.

“Kami sangat mendukung kegiatan NGABUMI ini karena merupakan upaya nyata dalam melestarikan budaya dan kearifan lokal,” kata Tatang.

Dengan adanya kegiatan NGABUMI, masyarakat diharapkan semakin memahami pentingnya menghormati leluhur dan melestarikan budaya lokal.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menarik minat generasi muda untuk lebih mengenal dan mencintai warisan budaya mereka.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bawaslu Ciamis Launching Pojok Pengawasan, Jadikan Pusat Data dan Sosialisasi Pilkada 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu (Badan Pengawas Pemilihan Umum) Ciamis launching Pojok Pengawasan serentak se-Jawa…

10 jam ago

PMII Ciamis-Pangandaran Gelar Pelatihan Kader Lanjut

PMII Ciamis-Pangandaran Gelar Pelatihan Kader Lanjut BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII)…

11 jam ago

Jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia Akan Gelar TC di Luar Negeri

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Menjelang Kualifikasi Piala Asia U-17 tahun 2025, Timnas Indonesia U-16 akan…

11 jam ago

Porsenitas ke-11, Pj Bupati Ciamis Lepas Pemberangkatan Kontingen Atlet ke Cilacap

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Porsenitas (Pekan Olahraga dan Seni antar Daerah Perbatasan) Kunci Bersama ke-11…

17 jam ago

Survei LSI Denny JA Sebut Duet Binzein-Abang Ijo Jadi Pasangan Ideal di Pilkada Purwakarta

PASUNDAN NEWS - Duet Saepul Bachri Binzein dengan Abang Ijo Hapidin sangat potensial menjadi pasangan…

17 jam ago

Plastic Bag Free Day 2024, Berikut Sejarahnya

BERITA RAGAM, PASUNDANNEWS.COM - Hari tanpa kantong plastik atau Plastic Bag Free Day sering diperingati…

17 jam ago