Pangandaran

HMI Pangandaran Gelar Dialog Menjelang Pilkada tahun 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Komisariat Pangandaran menggelar dialog Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) tahun 2024.

Dialog tersebut turut menghadirkan salah satu calon Bupati Pangandaran Arif Hikmawan Wiradinata.

Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu sore (6/4/2024) ini bertempat di Kedai Coffee Inovatif Taman Sagati, Pangandaran, dengan diikuti puluhan peserta kader dan alumni HMI Pangandaran.

Diketahui, dialog sekaligus buka bersama ini turut membahas Pilkada tahun 2024 khususnya di Kabupaten Pangandaran.

Bertindak sebagai calon Bupati Pangandaran, Arif Hikmawan menyampaikan apresiasi kepada HMI Pangandaran.

“Suatu kehormatan bagi saya untuk menyampaikan niat baik saya di hadapan para kader HMI dan masyarakat Kabupaten Pangandaran,” katanya.

Putra pertama dari Bupati Jeje Wiradinata tersebut mengatakan, kegiatan ini merupakan forum pertama dirinya dalam konteks menjelang Pilkada tahun 2024.

“Saya menyatakan kesediaan untuk maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran,” ungkapnya.

Mengingat, lanjut Arif, dalam perhelatan demokrasi daerah yang akang berlangsung pada bulan November 2024 mendatang, representasi anak muda perlu diperjuangkan.

“Tanpa keraguan, insya Allah kita perlu perjuangkan representasi anak muda,” ujarnya.

Lebih lanjut, sebagai seorang putra dari Bupati Pangandaran, Arif merasa perlu untuk menyampaikan niat baik maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran di hadapan kader-kader HMI Kabupaten Pangandaran.

Dalam sambutannya, Arif menyampaikan bahwa itikad untuk maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran, sudah dari tiga minggu yang lalu.

Sejumlah baliho sudah dipasang di sudut daerah di sejumlah desa dan kecamatan di Kabupaten Pangandaran.

Arif juga sedari tiga minggu yang lalu telah melakukan sosialisasi di tengah-tengah masyarakat Pangandaran.

“Berdasarkan keinginan untuk mengabdikan diri kepada Kabupaten Pangandaran maka dengan ini saya menyatakan bersedia untuk maju menjadi pemimpin di Kabupaten Pangandaran,” tandasnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

6 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

7 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

8 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

8 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

8 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

8 jam ago