Pangandaran

HMI Pangandaran Gelar Dialog Menjelang Pilkada tahun 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) Komisariat Pangandaran menggelar dialog Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) tahun 2024.

Dialog tersebut turut menghadirkan salah satu calon Bupati Pangandaran Arif Hikmawan Wiradinata.

Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu sore (6/4/2024) ini bertempat di Kedai Coffee Inovatif Taman Sagati, Pangandaran, dengan diikuti puluhan peserta kader dan alumni HMI Pangandaran.

Diketahui, dialog sekaligus buka bersama ini turut membahas Pilkada tahun 2024 khususnya di Kabupaten Pangandaran.

Bertindak sebagai calon Bupati Pangandaran, Arif Hikmawan menyampaikan apresiasi kepada HMI Pangandaran.

“Suatu kehormatan bagi saya untuk menyampaikan niat baik saya di hadapan para kader HMI dan masyarakat Kabupaten Pangandaran,” katanya.

Putra pertama dari Bupati Jeje Wiradinata tersebut mengatakan, kegiatan ini merupakan forum pertama dirinya dalam konteks menjelang Pilkada tahun 2024.

“Saya menyatakan kesediaan untuk maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran,” ungkapnya.

Mengingat, lanjut Arif, dalam perhelatan demokrasi daerah yang akang berlangsung pada bulan November 2024 mendatang, representasi anak muda perlu diperjuangkan.

“Tanpa keraguan, insya Allah kita perlu perjuangkan representasi anak muda,” ujarnya.

Lebih lanjut, sebagai seorang putra dari Bupati Pangandaran, Arif merasa perlu untuk menyampaikan niat baik maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran di hadapan kader-kader HMI Kabupaten Pangandaran.

Dalam sambutannya, Arif menyampaikan bahwa itikad untuk maju menjadi calon Bupati Kabupaten Pangandaran, sudah dari tiga minggu yang lalu.

Sejumlah baliho sudah dipasang di sudut daerah di sejumlah desa dan kecamatan di Kabupaten Pangandaran.

Arif juga sedari tiga minggu yang lalu telah melakukan sosialisasi di tengah-tengah masyarakat Pangandaran.

“Berdasarkan keinginan untuk mengabdikan diri kepada Kabupaten Pangandaran maka dengan ini saya menyatakan bersedia untuk maju menjadi pemimpin di Kabupaten Pangandaran,” tandasnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Sosialisasi Empat Pilar di Kota Banjar, Kang Agun Sampaikan Nilai Pancasila dan Bahaya Penipuan Digital

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc. IP. M.Si M.Siberkunjung ke…

8 jam ago

16 Tahun Tak Diperbaiki, Warga Cipariuk Banjar Tanam Pohon di Jalan Rusak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Warga Dusun Cipariuk, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat,…

11 jam ago

Tingkatkan Kemampuan Membaca Alquran di Masyarakat, DPD LPQQ Kota Banjar Lantik Pengurus Cabang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Lembaga Pembelajaran Qiroatul Qur'an (LPQQ) Kota Banjar…

12 jam ago

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

1 hari ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

1 hari ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

1 hari ago