Ciamis

Herdiat Sunarya Mulai Jalankan Tugas Sebagai Bupati, Efisiensi dan Peningkatan PAD Jadi Sorotan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Herdiat Sunarya langsung menjalankan tugasnya sebagai Bupati Ciamis usai mengikuti retreat di Magelang, Jawa Tengah.

Di awal kepemimpinannya, Herdiat menyoroti efisiensi anggaran dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Ciamis.

Hal tersebut Herdiat sampaikan dalam Rapat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada Senin (3/3/2025) di Aula Sekretariat Daerah (Setda) Ciamis.

“Pentingnya efisiensi anggaran serta upaya kita dalam peningkatan pendapatan daerah tanpa membebani masyarakat dengan pajak dan retribusi,” ujar Herdiat.

Selanjutnya, ia juga menekankan efektivitas jam kerja selama bulan Ramadan yang ditetapkan selama 32 jam 30 menit per minggu.

“Kami mengikuti arahan Pak Gubernur, Insya Allah lebih efektif bekerja pagi-pagi karena masih fresh dan bugar. Tidak seperti di kota besar yang sering macet,” ujarnya.

Soal kedisiplinan ASN (Aparatur Sipil Negara), Herdiat mengapresiasi kehadiran pegawai dalam apel pagi di Setda.

Ia mengungkapkan, dari 117 pegawai, sebanyak 116 hadir, sementara satu orang sakit.

“Insya Allah aturan berjalan baik, nanti kita cek di OPD lainnya,” tambahnya.

Bupati Herdiat Sunarya Soroti PAD Ciamis

Bupati Herdiat Sunarya pun menyoroti PAD Ciamis yang masih rendah, yakni hanya 14% dari total APBD.

Ia menegaskan bahwa tanpa peningkatan PAD, kesejahteraan masyarakat sulit diwujudkan.

“Kalau hanya fokus pada belanja tanpa mencari pemasukan baru, itu tidak akan berhasil. Tapi kita tidak akan menaikkan pajak dan retribusi karena itu hanya membebani masyarakat,” jelasnya.

Sebagai solusi, Pemkab Ciamis akan mencari sumber pendapatan lain di luar pajak dan retribusi serta mengefisiensikan anggaran.

“Perjalanan dinas akan dievaluasi, acara seremonial juga akan dikurangi. APBD kita kecil dibandingkan daerah lain seperti Bandung, Bogor, dan Bekasi, jadi harus lebih bijak dalam pengeluaran,” ujarnya.

Alun-alun Ciamis Belum Bisa Diresmikan

Alun-alun Ciamis menjadi salah satu bahasan Bupati Herdiat, mengingat belum bisa diresmikan oleh Pemkab Ciamis.

Pasalnya kondisi Alun-alun Ciamis yang dinilai belum memenuhi standar sehingga belum dibuka secara resmi.

“Saya baru saja cek, dan masih banyak yang perlu diperbaiki. Jika SOP sudah terpenuhi, tentu bisa segera dibuka,” ungkapnya.

Standar operasional, tambah Herdiat, harus diterapkan dalam setiap aspek, terutama dalam respons darurat seperti kebakaran.

“Jika ada kejadian dan SOP sudah terpenuhi, kita bisa menangani lebih cepat dan tidak disalahkan,” katanya.

Bupati Herdiat juga menyoroti pentingnya komunikasi dan kerja sama antar kepala daerah di Jawa Barat dan nasional.

Ia menilai komunikasi selama ini kurang baik, tetapi melalui agenda retreat bersama para kepala daerah, koordinasi bisa lebih cair.

“Jangankan se-Indonesia, di Jawa Barat saja kadang koordinasi kurang bagus. Sekarang komunikasi lebih baik, sehingga bisa lebih mudah bekerja sama dalam berbagai hal,” ujarnya.

Memasuki periode kedua sebagai Bupati Ciamis yang telah resmi dilantik langsung oleh Presiden, Herdiat menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan yang diberikan.

“Sekarang saya kembali bekerja setelah 11 bulan berhenti, dan kita harus mulai berlari mengejar ketertinggalan. Pelayanan kepada masyarakat harus menjadi prioritas utama,” pungkas Herdiat.

(Herdi/ADV.84394-RG-235470743.PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

DPD Golkar Banjar Nyatakan Dukungan Moril untuk DRK di Tengah Proses Hukum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - DPD Partai Golkar Kota Banjar menyatakan dukungan moril secara penuh kepada…

26 menit ago

Pemkab Ciamis Launching 55 Layanan Program Pepatah Manis, Optimalkan Pelayanan Masyarakat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis adakan launching 55 layanan dalam program Pepatah Manis (Pelayanan…

34 menit ago

Ada yang Baru di Pepatah Manis, Diskominfo Ciamis Kenalkan Layanan Darurat 112

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Ciamis mengenalkan fasilitas layanan publik…

45 menit ago

Dinsos Ciamis Terima Penghargaan Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Ciamis menunjukan komitmennya atas kepatuhan standar pelayanan publik.…

54 menit ago

Hj. Ika Siti Rahmatika Sosialisasikan Perda Ketahanan Keluarga di Mulyasari Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Jawa Barat, Hj. Ika Siti Rahmatika menggelar sosialisasi Perda…

7 jam ago

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

1 hari ago