Jawa Barat

Hari Koperasi ke-77, Bey Machmudin Harapkan Jadi Ekosistem Usaha Rakyat

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Hari Koperasi ke-77 tingkat Jawa Barat digelar pada Jumat (12/7/2024) di Lapangan Street Carnival Galuh Mas, Karawang.

Turut hadir Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin dalam kegiatan tersebut sekaligus membuka acara Gelar Produk Koperasi.

Ia juga turut melakukan penandatanganan Nota Kesepakatan Sinergi Pemberdayaan dan Pengembangan Koperasi Melalui Pembiayaan Ultra Mikro di Jabar.

Dalam sambutannya Bey mengatakan, peringatan itu merefleksikan peran koperasi semakin strategis.

Hal tersebut bertujuan mempercepat ikhtiar bangsa keluar dari middle income trap.

“Peran koperasi sangat penting untuk melengkapi ekosistem usaha rakyat agar dapat tumbuh dari usaha mikro ke usaha kecil dan usaha kecil ke usaha menengah,” ungkapnya.

Ia menuturkan, koperasi telah menjadi solusi dalam pembiayaan mikro, paling banyak diakses oleh rumah tangga di Indonesia.

Yakni sebesar 4,25 persen setelah bank umum selain Kredit Usaha Rakyat (KUR), yaitu 4,95 persen.

“Peran koperasi sangat strategis, mengonsolidasikan para pelaku usaha mikro dan kecil agar usahanya menjadi lebih berkualitas dan bernilai ekonomi tinggi,” katanya.

Bey mengungkapkan, koperasi telah menjelma menjadi solusi untuk memberikan kepastian dalam pembelian produk, akses inovasi dan teknologi, kemitraan maupun pemodalan.

Ia berharap di masa mendatang akan lebih banyak lagi koperasi yang tumbuh menyediakan teknologi dan inovasi.

Sehingga menjadi ekosistem usaha yang menjanjikan bagi kalangan muda.

“Saya berharap semangat koperasi itu terus kita tularkan kepada generasi muda dan menjadikan ekosistem usaha yang lebih menjanjikan bagi anak-anak muda untuk berkiprah,” ujar Bey.

“Semakin banyak koperasi yang memberikan solusi terhadap inovasi dan teknologi, kemitraan, pasar bahkan permodalan, maka semakin banyak dan cepat UMKM di Tanah Air naik kelas,” pungkasnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

4 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

5 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

7 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

7 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

11 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

12 jam ago