Ciamis

Hari Ibu ke-95 tingkat Jabar, Ciamis Raih Penghargaan Juara Harapan 3 P2WKSS

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Hari Ibu ke-95 tahun diperingati se Jawa Barat yang bertempat di Gedung Convention Hall Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) pada Rabu (20/12/2023).

Dalam kegiatan tersebut, diumumkan bahwa Kabupaten Ciamis berhasil meraih penghargaan juara harapan 3 pada Lomba Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat & Sejahtera (P2WKSS) kategori Kabupaten tingkat Jawa Barat.

Acara yang juga menjadi panggung wisuda bagi para peserta sekolah perempuan ‘Capai Impian dan Cita-Cita tahun 2023’ ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting.

Termasuk Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, yang turut menyoroti peran strategis perempuan dalam pembangunan daerah.

Sejumlah tokoh penting, termasuk petinggi pejabat kota/kabupaten se-Jabar, turut memeriahkan acara ini.

Kemudian juga diwarnai dengan kehadiran wanita bertoga serba hitam, menyerupai suasana wisuda, sebagai perwakilan dari berbagai sektor di Jawa Barat.

Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra, bersama Ketua PKK Ciamis, Hj. Kania Ernawati Herdiat, ikut memeriahkan acara ini.

Suasana semarak terpancar dari kehadiran wanita hebat se-Jawa Barat yang mengenakan toga layaknya peserta wisuda.

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Bey Machmudin menekankan peran penting perempuan dalam kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

“Perempuan memiliki peran strategis dalam membangun daerah,” ujarnya.

Peringatan Hari Ibu di UMC Cirebon bukan sekadar ritual formal, melainkan juga momentum untuk merayakan keberagaman dan kekuatan perempuan.

Kepala DP3AKB Provinsi Jawa Barat, dr. Siska Gerfianti MH Kes mengatakan maksud kegiatan ini yaitu untuk mengenang dan menghargai perjuangan perempuan di Jawa Barat.

Adapun tujuannya untuk penguat dan apresiasi perjuangan perempuan dalam meningkatkan kesetaraan gender melalui peringatan hari Ibu.

Ia melaporkan, tahun ini wisuda sekolah perempuan gapai impian dan cita-cita berjumlah 54.070 wisudawati se Jawa Barat.

Selain itu akan diserahkan berbagai penghargaan salah satunya penghargaan 12 Kabupaten Kota terbaik dalam P2WKSS Gender Champions.

“Acara ini memberikan dorongan semangat bagi perempuan Jabar untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam pembangunan daerah,” tandasnya. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

3 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

3 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

4 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

23 jam ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

1 hari ago

Terduga Pelaku Pembunuhan WML di Ciamis Diamankan Polisi

BERITA CIAMIS,PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria terduga pelaku pembunuhan terhadap seorang wanita muda, WML (23 tahun)…

1 hari ago