Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya. Foto/PasundanNews.com
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengatakan, dipilihnya Ciung Wanara Karangkamulyan Ciamis sebagai tempat Gong Perdamaian Dunia bukan tanpa alasan. Karena cikal bakal perdamaian dunia tidak terlepas dari sejarah kerajaan Galuh.
“Oleh karena itu mari kita sama-sama jaga dan rawan situs-situs peninggalan sejarah yang ada di Ciamis,” kata Herdiat saat menghadiri HUT Gong Perdamaian Dunia ke-12 di Situs Karangkamulyan, Kamis (9/9/2021).
Herdiat menerangkan, terdapat 5 Gong Perdamaian yang ada di Indonesia salah satunya Karangkamulyan Ciamis.
“Gong yang ada di Karangkamulyan ini adalah yang terbesar dari yang tersebar di seluruh dunia. Ukuran diameternya 3,3 meter, sedangkan yang lainnya sekitar 2,8 meter,” terangnya.
Menurutnya, dengan adanya Gong Perdamaian dapat menyadarkan umat manusia untuk selalu mengutamakan perdamaian.
“Juga kebersamaan dengan tanpa membedakan ras, suku, budaya, agama dan sekat-sekat pemisah lainnya,” kata Herdiat.
Herdiat menambahkan, gelaran HUT Gong Perdamaian Dunia menjadi kegiatan event kalender pariwisata yang mampu menarik wisatawan domestik maupun mancanegara.
“Oleh karena itu mari kita jaga dan rawat bersama-sama,” ucapnya.
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…
Leave a Comment