Ciamis

Golkar Adakan Survei, Muncul Nama Taufik Gumelar dari Kalangan ASN untuk Pilkada 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – DPD Golkar Ciamis merilis hasil survei untuk bakal calon bupati dan wakil bupati Ciamis periode 2024-2029.

Survei tersebut dilakukan oleh lembaga Poltracking Indonesia  mulai tanggal 1 hingga 7 Mei 2024.

Dari hasil survei yang melibatkan 400 responden itu, muncul nama Taufik Gumelar dari kalangan Aparatur Sipil Negara atau ASN.

Sejumlah nama yang dimunculkan dalam survei Golkar terkait dengan perhelatan Pemilihan Kenapa Daratan (Pilkada) Ciamis 2024 mendatang.

Taufik Gumelar mendapat dukungan masyarakat dengan tingkat keinginan 7% untuk menjadi pendamping Herdiat Sunarya pada Pilkada 2024.

Nama Taufik Gumelar berada pada posisi ketiga setelah Nanang Permana dengan tingkat keinginan 7,7% dari 20 nama untuk mendampingi Herdiat.

Sementara itu, posisi calon pendamping Herdiat Sunarya yang paling menjadi idola masyarakat pada Pilkada 2024, yakni Ketua PAN Ciamis, Yana D Putera, dengan tingkat dukungan 30,1%.

“Dari hasil survei ini ada satu nama dari kalangan ASN. Sementara untuk posisi pasangan Herdiat memang yang paling diinginkan publik yaitu Yana D Putera,” kata Ketua DPD Golkar Ciamis, Slamet Triana Selasa (28/5/2024).

Ia menuturkan, ada yang menarik, lantaran muncul nama ASN, yaitu Taufik Gumelar dengan tingkat dukungan 7%, selisih tipis dari Nanang Permana.

Baca Juga : Hasil Survei Internal Golkar, Herdiat Sunarya Teratas untuk Bacalon Bupati Ciamis 2024-2029

Survei Golkar Difokuskan untuk Bakal Calon Bupati Ciamis

Trian menegaskan rilis survei Golkar tahap pertama ini  sebenarnya belum fokus pada survei simulasi pasangan.

“Fokus untuk melacak figur yang paling berpeluang memenangkan Pilkada 2024 untuk diusung Golkar,” katanya.

Survei simulasi pasangan pelaksanaannya tahap dua dan tiga, kemungkinan besar ketika koalisi sudah terbentuk.

Trian melanjutkan, DPP Golkar menunjuk lembaga survei independen Poltracking untuk menyurvei bakal calon bupati di seluruh Indonesia termasuk Ciamis.

“Lembaga survei tersebut memang dipilih oleh DPP dan melakukan survei untuk bacalon bupati se Indonesia. Sebenarnya fokus pada calon bupati dulu,” tuturnya.

Herdiat Sunarya, sebagaimana hasil survei Poltracking, menempati peringkat pertama perihal popularitas, tingkat kesukaan dan elektabilitas.

Dari 20 nama yang muncul, tingkat popularitas Herdiat mencapai 86,4%, menyukai 78,1%, elektabilitas 82%. Dari nama-nama yang muncul posisinya sangat jauh.

“Tidak ada yang melebihi bahkan mendekati hasil survei Pak Herdiat Sunarya,” ungkapnya.

Merujuk hasil survei, Trian mengatakan bahwa sangat besar kemungkinan rekomendasi Golkar untuk Herdiat Sunarya sebagai calon bupati akan segera turun.

Survei Golkar menjelang Pilkada Serentak 2024 bertujuan melacak calon terkuat di seluruh Indonesia, dan hasilnya menurut Trian sangat objektif.

“Calon tidak ada yang tahu, kami dari Golkar juga tidak tahu dan tidak terlibat, jadi tidak ada pesanan,” tandas Trian.

(Herdi/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

3 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

13 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

15 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

15 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

15 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

16 jam ago