Pangandaran

Gema Muharram 1446 H, Wabup Pangandaran : Momentum Bangun Mental Spiritual

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Gelaran Gema Muharram dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1446 Hijriyah diselenggarakan begitu meriah.

Acara tersebut dilaksanakan oleh masyarakat di Desa Padaherang tepatnya di Aula Sanggar Seni, pada Senin (8/7/2024) malam.

Turut hadir Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Irawan dalam kegiatan yang dihadiri ratusan masyarakat tersebut.

Rangkaian kegiatan pun diisi dengan Kesenian Ronggeng khas daerah setempat.

Berkaitan dengan tahun baru Islam kali ini, Ujang Endin menyampaikan pentingnya membangun mental spritual masyarakat.

“Salah satunya dengan kegiatan-kegiatan keagamaan seperti yang dilakukan oleh masyarakat di Desa Padaherang,” ujarnya.

Menurut Ujang, membangun mental spiritual masyarakat tidak semudah membangun infrastruktur.

Melainkan membutuhkan kerjasama semua pihak dan bukan hanya tugas tokoh agama atau ulama saja.

“Membangun infrastruktur itu perkara gampang namun membangun mental spiritual butuh kerjasama bukan hanya tugas ulama tapi seluruh pihak, termasuk pemerintah,” ujarnya.

Ia menjelaskan, Tuhan tidak akan mengubah suatu kaum sebelum kaum tersebut merubah keadaan dirinya sendiri.

“Jadi kita lah yang menentukan bukan orang lain, karena Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri, maka otoritas merubah berasal dari diri sendiri,” ungkapnya.

Ujang Endin berharap momentum tahun baru hijriah ini untuk memperbaiki diri menjadi lebih baik lagi dalam segala hal.

Utamanya dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Tentunya saya berharap melalui kegiatan ini keimanan dan ketakwaan kita bisa lebih meningkat menjadi jauh lebih baik daripada sebelumnya,” tandasnya.

(Saefullah/PasundanNews.com)
 

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

15 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

18 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

2 hari ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

2 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

2 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

2 hari ago