Ciamis

Gelar Bakti Sosial di Bulan Ramadhan, PWI Jabar Santuni Ratusan Anak Yatim di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Gelar bakti sosial di bulan ramadhan 1444 H, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat adakan santunan kepada ratusan santri.

Utamanya santri yang sudah tidak memiliki orang tua atau yatim piatu, bertempat di Pondok Pesantren Nurul Huda Gegempalan, Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Rabu (12/4/2023).

Pengurus PWI Jawa Barat, Agung Bakti Sarasa mengatakan, kegiatan bertajuk ‘PWI Bakti Ramadan Sucikan Hati, Bersihkan Jiwa’ ini pihaknya memberikan santunan kepada 100 anak yatim.

Ia menyebut santunan yang berikan oleh organisasi kulit tinta Jawa Barat ini lakukan secara serentak di 13 wilayah kota/Kabupaten se-Jabar.

“Masing-masing daerah mendapatkan 100 kuota dan Kabupaten Ciamis salah satunya,” katanya.

Agung juga menyebutkan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian para wartawan Jawa Barat kepada masyarakat khusunya anak yatim.

Agung pun mewakili PWI Jawa barat mengucapkan terimakasihnya kepada PWI Ciamis yang sudah ikut serta berpartisipasi mensukseskan kegiatan tersebut.

“Semoga apa yang kita lakukan ini bisa bermanfaat untuk  anak-anak yang sholeh ini, amiin,” ucapnya.

Kegiatan Positif Konsisten Dilakukan

Pada kesempatan yang sama Ketua PWI Ciamis, Banjar, dan Pangandaran, Subagja Hamara mengatakan banyak terimakasih atas kebersamaan rekan-rekan jurnalis.

Ia berharap, kekompakan dalam melakukan kegiatan positif seperti ini bisa konsisten rekan jurnalis PWI lakukan.

“Semoga kegiatan ini bisa berlangsung dan langkah yang kita semua lakukan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,” kata Bagja.

Sementara itu, anggota PWI Kabupaten Ciamis, Banjar, dan Pangandaran, Dian Ghozin berpesan kepada para santri ini agar tetap semangat menimba ilmu.

“Jangan patah semangat, terus kejar apa yang menjadi cita-cita kalian, insya allah di luar banyak yang sayang sama kalian, sekarang fokus dulu untuk belajar,” katanya.

Menurutnya, orang yang berilmu derajatnya akan Allah SWT tambahkan, karena itu manusia wajibkan untuk terus mencari ilmu.

“Jika kita memiliki ilmu tentu derajat kita bisa tinggi, maka angkat derajat kalian dengan fokus belajar untuk menggapai cita-cita kalian,” kata dia.

Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Huda Gegempalan, Ciamis, Iyay Ruhiyat mengucapkan banyak terimakasih kepada para wartawan PWI Jawa Barat.

Ia pun mengaku bangga dan bersyukur pada bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini pihaknya bersama para jurnalis PWI bisa berbagi kebahagian bersama para anak yatim.

“Saya doakan temen-temen jurnalis PWI ini selalu sehat dan mudahkan dalam segala urusannya aamiin,” tutupnya. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

ORARi Kota Banjar Gelar SES Anniversary 8B22BJR

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Jadi ke-22 Kota Banjar, ORARI Lokal Kota Banjar menggelar…

4 jam ago

Bupati Ciamis Ikuti Sertijab Gubernur Jabar di Rapat Paripurna DPRD

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasca dilantik Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri serah terima jabatan (sertijab)…

1 hari ago

PSGC Ciamis Menang Dramatis Kontra Persekabpas, Skor Akhir 3-2

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - PNM Liga Nusantara Grup X Babak 6 Besar terus berlanjut. Salah…

1 hari ago

Momen Hari Jadi Kota Banjar, Herman Sutrisno Bagikan Beras dan Uang Tunai kepada Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Walikota Banjar, dr Herman Sutrisno kembali menggelar aksi sosial, pada…

1 hari ago

Polres Ciamis Tertibkan Puluhan Travel Gelap yang Tak Miliki Izin Trayek

BERITA CIAMiS, PASUNDANNEWS.COM - Polres Ciamis terus menggelar razia terhadap travel gelap atau ilegal hampir…

1 hari ago

HPSN 2025, DPRKPLH Ciamis Susur Sungai dan Pilah Sampah di Bendungan Leuwi Keris

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - DPRKPLH (Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup) Ciamis mengadakan…

2 hari ago