BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Ganjar Pranowo adakan silaturahmi ke dua pondok pesantren (Ponpes) di Kabupaten Ciamis pada Senin (9/10/2023).
Ponpes tersebut antara lain Pondok Pesantren Darussalam dan Pondok Pesantren Cijantung Kabupaten Ciamis.
Saat mendatangi ke Ponpes di Ciamis, Bakal Calon Presiden RI tersebut memberikan pesan kepada para santri melalui silaturahmi kebangsaan.
Bertajuk ‘Optimalisasi Peran Pemerintah Membangun Pondok Pesantren’, mantan Gubernur Jawa Tengah itu dengan tanpa sekat berdialog bersama para santri dan pimpinan ponpes setempat.
Ganjar pun memuji Pondok Pesantren Darussalam Ciamis yang memiliki cukup lengkap dari sisi pendidikan.
Menurutnya, ponpes Darussalam Ciamis memiliki sekolah umum yang cukup banyak hingga perguruan tinggi.
“Darussalam punya sekolah umum cukup banyak bahkan sampai perguruan tinggi,” katanya.
Ia memaparkan, dalam hal ini peran pemerintah dalam hal membangun ponpes turut signifikan.
Apabila ponpesnya seperti Darussalam Ciamis ungkap Ganjar, maka untuk mengintervensinya pun tidak terlalu sulit. Pemerintah turut mengembangkan kolaborasinya.
“Seperti vokasi di tingkat sekolah. Sehingga santri-santri agar mereka punya keterampilan hidup,” ungkapnya.
Ia juga meneruskan, tentang kolaborasi produk, nantinya santri mempunyai satu produk untuk dikolaborasikan dengan perusahaan.
“Proses ini akan bisa membentuk anak-anak atau para santri menjadi berkualitas,” terangnya.
Menurutnya para santri dapat melakukan hal itu karena pengetahuan mereka cukup tinggi, termasuk memahami dunia digital.
“Saya kira kolaborasi dunia pesantren dengan pemerintah, menyiapkan anak-anak untuk bisa diterima di masyarakat, mungkin sebuah kewajiban,” pungkas Ganjar. (Herdi/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya kesiapan sarana dan…
Leave a Comment