Olahraga

Final Piala AFF U-16 2024, Pelatih Australia : Thailand Tim Terbaik di ASEAN

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Final Piala AFF U-16 tahun 2024 akan berlangsung pada Rabu (3/7/2024).

Final Piala AFF U-16 2024 ini pertemukan Thailand vs Australia yang berlaga di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah dan kick off pukul 19.30 WIB.

Menurut Pelatih Australia U-16, Bradley John Maloney, menganggap Timnas Thailand U-16 sebagai lawan berat di Piala AFF U-16 2024. Salah satu tim terbaik di ASEAN.

Pertandingan final antara Thailand U-16 versus Australia U-16 diprediksi berjalan sengit dan seru. Sebelumnya, mereka sudah sama-sama bertemu di fase grup.

Australia dan Thailand tergabung di Grup C Piala AFF U-16 2024.

Ketika itu, duel keduanya berakhir sama kuat 0-0 pada 23 Juni 2024. Bradley John Maloney mengakui hal itu.

“Ya kita pernah lawan Thailand dan itu jadi laga sulit, sangat menantang. Jadi saya melihat laga yang sama besok. Bagaimanapun mereka lawan top, salah satu yang terbaik di ASEAN,” ujar Bradley John Maloney.

“Di pertemuan pertama laga yang sulit, jadi besok kita mengharapkan juga laga yang sama,” sambung pelatih kelahiran Sydney, Australia itu.

Jelang partai final ini tak banyak persiapan yang bisa dilakukan kedua tim.

Sebab, jeda semifinal dan final hanya berjarak sehari. Belum lagi kondisi cuaca di Indonesia menjadi tantangan tersendiri bagi Australia U-16.

“Berbicara soal cuaca di mana kita tidak punya kuasa soal itu, ya pemain kami berasal cuaca Australia yang sedang winter, tetapi kami berusaha mengatasi itu. Di tiga laga grup kami bermain di sore hari,” katanya.

“Itu sangat sulit tetapi pemain mengatasinya dengan cukup baik. Ini persiapan yang singkat antara semifinal dan final, tetapi mereka tahu kondisi ini dan menyiapkan yang terbaik,” lanjut Bradley John Maloney.

Waspadai Thailand U-16

Menurut Bradley John Maloney, Thailand U-16 memiliki kekuatan merata yang dihuni sederet pemain berkualitas.

“Seperti saya bilang sebelumnya, di laga grup stage sulit untuk lawan Thailand. Jadi mereka jelas punya banyak pemain berkualitas,” ucapnya.

“Kami harus mewaspadai semua pemain. Kami akan mereview pertandingan semalam dan menyiapkan untuk pertandingan besok. Jadi saat ini kami belum bisa mengatakan apa-apa (soal rotasi),” pungkas Brad Maloney.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

3 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

4 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

6 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

6 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

6 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

6 jam ago