Ciamis

DPD KNPI Ciamis Salurkan Bantuan APD Bagi Tenaga Medis di Kecamatan Banjarsari

PASUNDANNEWS.COM, CIAMIS – Dewan Pengurus Daerah (DPD) KNPI Kabupaten Ciamis menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) bagi tim medis di Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Rabu (3/6/2020).

APD tersebut merupakan pemberian dari Ibu Imah Halimah kepada DPD KNPI Ciamis untuk didistribusikan kepada para tenaga kesehatan yang bertugas di Kabupaten Ciamis dalam penanganan Covid-19.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Ibu Imah Halimah yang telah memberikan APD kepada KNPI Ciamis, sebenarnya beliau tidak ingin penyerahan APD ini secara seremonial, namun ini kebijakan dari KNPI Ciamis,” ujar ketua DPD KNPI Ciamis, Tohirin.

Tohirin mengatakan, Ibu Imah Halimah ini merasa malu karena menyumbangnya sedikit. Padahal, jika di kalkulasikan se Indonesia nilainya itu banyak, karena Ibu Halimah ini memberikan APD bukan untuk Ciamis saja tapi juga daerah lain yang terdampak Covid-19.

“Maka dari itu, kami sengaja ingin mempublikasikan penyerahan APD ini. Selain untuk memberikan apresiasi dan penghargaan, ini juga sebagai motivasi bagi semua pihak dan lapisan masyarakat agar saling membantu dalam penanganan Covid-19,” katanya.

Tohirin menambahkan, untuk bantuan APD tersebut nantinya akan berikan kepada para tenaga kesehatan yang bertugas di wilayah Kecamatan Banjarsari, yang merupakan salah satu wilayah prioritas dalam penanganan Covid-19.

“Saat ini sedang berjalan PSBB secara parsial yang difokuskan ke beberapa wilayah salah satunya Kecamatan Banjarsari. Penyerahan APD ini sebagai wujud kepedulian dan penghormatan kita kepada para pahlawan garda terdepan, para tenaga medis”tututnya

Sementara itu Kepala Puskesmas Ciulu Kecamatan Banjarsari, Wastum mengaku senang dan mengucapkan terimakasih kepada Ibu Imah Halimah yang telah memberikan bantuan berupa APD melalui DPD KNPI Ciamis.

“Memang APD ini sangat berguna dan dibutuhkan sekali untuk ketersediaan penanggulangan Covid-19,” ucapnya.

Menurutnya, jumlah APD yang diberikan ini sangat cukup bagi tenaga medis di wilayah Kecamatan Banjarsari. Pasalnya, ketika melakukan penanggulangan Covid-19 tenaga medis sangat membutuhkannya.

“Alhamdulilah, mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi kami semua dalam penanggulangan Covid-19. Kita berharap semoga wabah Covid-19 ini cepat berakhir,” pungkasnya. (Ramdan/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

13 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

13 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

15 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

16 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

17 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

17 jam ago