Ciamis

Disbudpora Ciamis Adakan Bimtek Wasit Disabilitas, Dorong Difabel Berprestasi di Bidang Olahraga

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis mengadakan Bimbingan Teknis (bimtek) Wasit Disabilitas.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 45 orang difabel utusan NPCI, SLB, dan para pemerhati atlet yang berkebutuhan khusus.

Bimtek ini berlangsung pada Selasa (24/12/2024) bertempat di Hotel Larissa Ciamis.

Hal ini merupakan sebuah terobosan agar bisa memiliki juri dan wasit yang telah lama tak ada pertemuan serta mendorong difabel untuk berprestasi di bidang olahraga.

Sebagaimana disampaikan oleh Kepala Disbudpora, Dadang Darmawan, menurutnya bimtek wasit untuk disabilitas akan menjadi sebuah inovasi.

“Tahun ini kami bisa menyelenggarakan bimtek wasit untuk disabilitas, diikuti dari berbagai unsur ada NPCI, SLB, ada juga dari pemerhati atlet yang berkebutuhan khusus,” ungkapnya.

Dadang mengakui, Kabupaten Ciamis sendiri memerlukan juri dan wasit disabilitas untuk meminimalisir hal yang tidak diketahui oleh atlet pada saat bertanding.

“Kita perlu sekali juri dan wasit, meskipun tidak menjadi juri dan wasit tapi tata cara bertanding mereka tahu,” katanya.

Sehingga, lanjut Dadang, para atlet bisa dipantau dan tak ada kesan dirugikan karena memang atlet hanya bertanding.

“Jika terjadi hal lain, karena ada juri atau wasit kita jadi tahu,” jelasnya.

Disamping itu, terangnya, jika ada yang ingin menyelenggarakan event atau kompetisi disabilitas, Disbudpora sangat terbuka dan mendukung sekali.

“Kita terus dukung jika ada yang ingin menyelenggarakan kompetisi disabilitas di Ciamis, kalau bisa menjadi event yang menarik perhatian ayo kita berkolaborasi,” katanya.

Sementara itu, perwakilan Bimtek Wasit Disabilitas dari NPCI Ciamis, Rizky Alviansyah menyampaikan apresiasi kepada Disbudpora Ciamis.

Digelarnya bimtek wasit disabilitas ini, nantinya akan melahirkan banyak wasit maupun juri disabilitas di Ciamis.

“Saya sangat senang dengan digelarnya Bimtek Wasit ini, terimakasih kepada Disbudpora yang telah memfasilitasi kami agar bisa menjadi wasit dan juri yang baik untuk Kabupaten Ciamis,” tandasnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bupati Ciamis Hadiri Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan BPK Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri acara Serah Terima Jabatan Kepala Perwakilan…

8 jam ago

Remaja Hilang Setelah Lompat ke Sungai Citanduy Ditemukan Tak Bernyawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Remaja bermana Rizal (17) yang lompat ke Sungai Citanduy akhirnya ditemukan…

1 hari ago

Warga di Purwaharja Kota Banjar Antusias Belanja Bahan Pokok di Pasar Murah Ramadhan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas KUKMP (Koperasi, Usaha Kecil, Mikro, Perdagangan) Kota Banjar kembali gelar…

1 hari ago

Hujan Deras dan Angin Kencang di Kota Banjar Sebabkan Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kota Banjar Jawa Barat…

1 hari ago

Siswa SMAN 2 Banjar yang Terjun ke Sungai Citanduy Belum Ditemukan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Hari kedua pencarian Rizal, siswa SMA Negeri 2 Banjar yang terjun…

2 hari ago

Siswa SMAN 2 Kota Banjar Terjun ke Sungai Citanduy, Kepsek Agus Prasetiana Berikan Tanggapan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kepala SMA Negeri 2 Banjar, Agus Prasetiana memberikan klarifikasi terkait insiden…

2 hari ago