Nasional

Dirjen Aptika Kominfo Undur Diri dari Jabatan, Bentuk Tanggung Jawab Moral

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM – Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika (Dirjen Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika mundur dari jabatan.

Dirjen Aptika Semuel Abrijani mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Direktur Jenderal Aplikasi dan Informatika (Dirjen Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Pengunduran dirinya itu sebagai buntut gagalnya pengamanan server pada Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 Surabaya.

Mengutip RRI, Jumat (5/7/2024), Semmy sapaan akrabnya menyatakan gagal sebagai pejabat pengampu di Kemenkominfo.

Untuk itu, sebagai tanggung jawab moralnya, dia memutuskan mundur dari jabatannya.

“Saya mengambil tanggung jawab ini secara moral dan saya menyatakan harus selesainya di saya, karena ini seharusnya ditangani dengan baik. Kejadian ini bagaimanapun juga secara teknis tanggung jawab saya, sebagai Dirjen pengampu,” kata Semmy dalam konferensi pers terakhirnya di Kantor Kemenkominfo, Jakarta.

Ketika dikonfirmasi mengenai surat pengunduran dirinya kepada Menkominfo Budi Arie Setiadi, dia mengatakan, telah menyerahkannya.

Pemberitahuan pengunduran dirinya itu bahkan telah disampaikan secara lisan dan tertulis.

“Saya menyatakan per tanggal 1 Juli 2024, saya mengajukan pengunduran diri saya secara lisan. Kemudian, suratnya sudah saya sampaikan kemarin pada Menteri Kominfo,” katanya.

Diketahui, insiden peretasan Pusat Data Nasional Sementata (PDNS) 2 Surabaya terjadi sejak 20 Juni 2024.

Pihak peretas sebelumnya meminta tebusan sekitar Rp131 miliar, untuk melepas sejumlah data yang terkunci dalam sistem ransomware.

Namun kabar terbaru, mereka akan memberikan kunci secara cuma-cuma.

Kendati demikian, hingga kini pemerintah masih terus berupaya memulihkan data tersebut.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Pegi Setiawan Bebas, Begini Pesan Dedi Mulyadi kepada Pihak yang Berbohong

PASUNDAN NEWS - Hakim PN Bandung mengabulkan gugatan pra peradilan yang diajukan Pegi Setiawan terkait…

3 menit ago

DPRKPLH Ciamis Terima Kunjungan Studi Tiru dari Pemda Kolaka Sulawesi Tenggara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis menerima…

8 menit ago

Dockfest Run 2024, Bey Machmudin : Contoh Gaya Hidup Sehat

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Dockfest Run tahun 2024 sudah dimulai pada Minggu (7/7/204) dini hari.…

2 jam ago

Asia Africa Festival 2024, Pj Gubernur Jabar Ajak Internalisasi Spirit Desa Sila Bandung

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Asia Africa Festival (AAF) tahun 2024 diselenggarakan pada 6-7 Juli 2024…

2 jam ago

Hari Jadi Cirebon ke-597, Sekda Jabar : Kemajuan Pembangunan Terlihat Signifikan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Hari Jadi Kota Cirebon ke-597 dibahas dalam Rapat Paripurna DPRD Kota…

2 jam ago

Banjar Aquatic Club, Menjaga Tradisi Emas di Tengah Tantangan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banjar Aquatic Club, sebuah klub renang yang telah berdiri di Kota…

2 jam ago