Ciamis

Dies Natalis ke-65, SMAN 1 Ciamis Tampilkan Pameran Seni Bertajuk Kearifan Lokal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dies Natalis ke-65 SMA Negeri 1 Ciamis (SMANSA) dirayakan dengan gelaran Expensive Memories Festival atau Exsis.

Gelaran Exsis ini turut menampilkan sebuah pameran seni dan budaya yang melibatkan siswa dari kelas X hingga XII SMAN 1 Ciamis.

Exsis berlangsung selama dua hari yaitu pada 11-12 November 2024 bertempat di Halaman Sekolah SMAN 1 Ciamis.

Pengenalan kearifan lokal Ciamis menjadi tema besar Exsis SMAN 1 Ciamis.

Mereka menampilkan berbagai karya yang dibuat oleh siswa sebagai bagian dari Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam Kurikulum Merdeka.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Zaen, menjelaskan bahwa Exsis menjadi wadah bagi para siswa untuk mengekspresikan diri.

“Para siswa dilibatkan untuk mendalami kearifan lokal Ciamis, mulai dari seni, kerajinan, hingga produk khas daerah,” ujarnya kepada PasundanNews.com, Selasa (12/11/2024).

Seluruh stand di Exsis, tambahnya, menampilkan kearifan lokal Ciamis, misalnya seni Mabokuy dari Rajadesa hingga Kopi Golodog dari Sukadana.

“Kami ingin mengenalkan keunikan budaya daerah kepada siswa,” kata Zaen.

Ia melanjutkan, kegiatan ini telah disiapkan secara matang selama dua bulan sebelumnya.

Mengangkat Tema Budaya Khas Ciamis

Para siswa tak hanya menampilkan pentas seni seperti tari dan musik, tetapi juga mengangkat berbagai aspek budaya lokal melalui stand pameran.

“Setiap kelas diberikan tanggung jawab untuk menampilkan satu stand yang berfokus pada produk atau budaya khas Ciamis,” tutur Zaen.

Melalui proses persiapan ini, mereka juga dibimbing untuk berkolaborasi dan berkreasi.

Mulai dari pembuatan naskah, drama, hingga tata musik dan kostum yang semuanya dikreasikan secara mandiri oleh para siswa.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan karakter dan keterampilan yang sejalan dengan Profil Pelajar Pancasila,” jelasnya.

Selain itu, diharapkan siswa semakin mencintai budaya lokal dan menghargai kekayaan warisan daerah.

“Kami ingin generasi mendatang bangga pada Ciamis, dengan keanekaragaman budaya dan alamnya,” tambah Zaen.

Puncak acara Exsis dimeriahkan dengan penampilan grup band asal ibu kota, Parade Hujan, yang menjadi sorotan dan membuat suasana semakin semarak.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Sosialisasi Empat Pilar di Kota Banjar, Kang Agun Sampaikan Nilai Pancasila dan Bahaya Penipuan Digital

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc. IP. M.Si M.Siberkunjung ke…

15 jam ago

16 Tahun Tak Diperbaiki, Warga Cipariuk Banjar Tanam Pohon di Jalan Rusak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Warga Dusun Cipariuk, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat,…

19 jam ago

Tingkatkan Kemampuan Membaca Alquran di Masyarakat, DPD LPQQ Kota Banjar Lantik Pengurus Cabang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Lembaga Pembelajaran Qiroatul Qur'an (LPQQ) Kota Banjar…

19 jam ago

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

2 hari ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

2 hari ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

2 hari ago