Banjar

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan komitmennya untuk melaksanakan amanah UU No 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan jika terpilih sebagai pemimpin Kota Banjar.

Kang Danial menyoroti pentingnya peran pemerintah dalam melaksanakan amanat undang-undang tersebut khususnya untuk menjaga dan melestarikan situs-situs budaya di Kota Banjar.

Ia menyebutkan bahwa saat ini terdapat setidaknya 28 situs budaya di Kota Banjar yang memerlukan perhatian lebih dari pemerintah.

“Kota Banjar memiliki kekayaan budaya yang luar biasa, namun perhatian terhadap situs-situs budaya ini masih sangat minim,” ujarnya, Kamis (21/11/2024).

Ia juga mengungkapkan keprihatinannya terhadap alokasi anggaran kebudayaan di Kota Banjar yang hanya sebesar Rp 50 juta per tahun.

Menurutnya, anggaran tersebut tidak memadai untuk mendukung upaya pelestarian dan pengembangan budaya di wilayah tersebut.

“Anggaran kebudayaan yang ada saat ini jauh dari cukup. Kita perlu menempatkan kebudayaan sebagai isu strategis dalam pembangunan kota,” tegasnya.

Ia menilai bahwa pemanfaatan situs dan aset budaya secara optimal dapat menjadi salah satu kekuatan utama sektor pariwisata Kota Banjar.

Menurutnya, warisan budaya ini tidak hanya dilestarikan, tetapi juga memberikan dampak ekonomi melalui industri kreatif yang berbasis budaya lokal.

Sebagai bagian dari visinya, Kang Danial berkomitmen untuk meningkatkan alokasi anggaran kebudayaan di Kota Banjar.

Ia berharap langkah ini dapat mendukung upaya pelestarian dan pengembangan budaya sehingga Kota Banjar semakin dikenal sebagai destinasi wisata yang kaya akan warisan budaya unik dan menarik.

“Melalui pengembangan sektor budaya, kita dapat memperkuat pariwisata dan meningkatkan pendapatan daerah. Ini akan berdampak pada perputaran uang yang lebih baik di masyarakat,” imbuh Dani.

(Hermanto/PasundanNew.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

2 jam ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

2 jam ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

2 jam ago

DPR Dorong Pemerintah Jadi Mediator Konflik India-Pakistan

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Komisi I DPR) RI mendorong pemerintah Indonesia untuk mengambil peran aktif…

2 jam ago

Jakarta Pertamina Enduro Kunci Gelar Juara Proliga 2025 Usai Tundukkan Popsivo

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro tampil superior dan resmi…

3 jam ago

PSG Bungkam Montpellier 4-1, Gonçalo Ramos Cetak Hattrick Jelang Final Liga Champions

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan telak 4-1 atas Montpellier dalam lanjutan…

3 jam ago