Banjar

Damkar Kota Banjar Evakuasi Ular King Cobra Sepanjang 3 Meter di Langensari

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Petugas Damkar Kota Banjar berhasil mengevakuasi seekor ular jenis King Cobra sepanjang tiga meter di halaman sebuah rumah warga di Lingkungan Langkaplancar, Kelurahan Bojongkantong, Kecamatan Langensari, pada Senin (9/9/2024).

Evakuasi dilakukan setelah warga melihat ular tersebut berada di drainase dan kemudian merayap naik ke halaman rumah.

Peristiwa ini dilaporkan oleh Tati Mulyati (49), seorang ibu rumah tangga yang tinggal di daerah tersebut.

Menurut keterangan Tati, ular itu awalnya terlihat oleh warga saat melintas di drainase.

“Saat ular naik ke halaman rumah, warga panik dan berteriak minta tolong,” ungkapnya.

Beberapa warga sempat mencoba menangkap ular tersebut namun kesulitan karena ukuran dan jenisnya yang berbahaya.

Tati kemudian berinisiatif menghubungi Unit Pemadam Kebakaran Kota Banjar untuk meminta bantuan.

“Kami merasa ular itu terlalu berbahaya untuk ditangani sendiri, jadi saya langsung meminta bantuan Damkar,” ujarnya.

Tidak lama setelah menerima laporan, tim Damkar tiba di lokasi sekitar pukul 16.40 WIB.

Sesampainya di tempat kejadian, ular King Cobra sudah berada di atas pohon, membuat proses evakuasi semakin menantang.

Namun, berkat keterampilan dan peralatan yang memadai, petugas berhasil menangkap ular tersebut dalam waktu sekitar lima menit.

“Saat kami tiba, ular itu sudah naik ke pohon. Kami segera menggunakan snake hook untuk menangkapnya,” kata Kepala UPTD Damkar Kota Banjar, Aam Amijaya.

Proses evakuasi selesai pada pukul 17.30 WIB, dan ular tersebut kemudian diamankan oleh petugas.

Aam menekankan pentingnya kerja sama warga dalam situasi darurat seperti ini.

“Kami sangat mengapresiasi warga yang segera melapor. Dalam situasi seperti ini, lebih baik segera meminta bantuan daripada mengambil risiko,” tambahnya.

Evakuasi ini berlangsung lancar tanpa ada korban jiwa atau cedera.

Warga diimbau untuk tetap waspada dan melaporkan segera jika menemukan binatang berbahaya di lingkungan mereka.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Buruh 2025, Polres Banjar Ajak Sarbumusi dan KSPSI Gelar Mancing Ikan Bersama

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM  - Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, Polres Banjar menggelar acara…

3 jam ago

Festival Burung Berkicau di Situ Mustika, Cara Polres Banjar Promosikan Wisata Daerah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Ratusan penggemar burung dari berbagai daerah berkumpul di kawasan Wanawisata Situ…

3 jam ago

Dandim 0625/Pangandaran Berikan Motivasi kepada Peserta Rekrutmen TNI AD

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP., memberikan pengarahan dan…

22 jam ago

Taman Lansia Kota Banjar Gelap Gulita, Warga Khawatir Jadi Tempat Mesum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Taman Lansia yang terletak di Jalan KH Zaenal Mustofa, Kota Banjar,…

22 jam ago

Rikardo Padlika Gumelar, Pelajar SMAN 1 Banjar Harumkan Nama Jawa Barat Lewat Puisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bakat seni sastra yang luar biasa dimiliki oleh Rikardo Padlika Gumelar,…

22 jam ago

Pengurus Dekranasda Kota Banjar Resmi Dilantik, Ini Pesan Walikota Sudarsono

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pengurus Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) msa bakti 2025-2030 resmi dilantik.…

23 jam ago