Ciamis

CV Big Atara Klarifikasi Soal Temuan Beras BPNT Berkutu di Lumbung Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Belakangan ini Ciamis sempat dihebohkan dengan temuan beras program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berkutu di Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Kecamatan Lumbung, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

CV Big Atara sebagai penyalur telah bertanggung jawab untuk mengganti beras berkutu tersebut, sebelum disalurkan ke KPM. Namun, beras berkutu itu bukan produksi dari CV Big Atara.

Pimpinan CV Big Atara, Heni Yuliharim menjelaskan, awalnya ia hanya dimintai tolong dan membantu memasarkan CV Sri Murni untuk memasukan beras ke program BPNT di KPM

“Tentu kami merasa dirugikan. Mungkin awalnya saya hanya membantu Haji Adeng dari CV Sri Murni untuk menjual beras ke KPM untuk BPNT,” ujar Heni kepada wartawan di Ciamis, Rabu (23/9/2020).

Ketika ketahuan berkutu, pihaknya langsung menggantinya detik itu juga dengan beras baru dari CV Big Atara yang biasa diproduksi sendiri sebelum didistribusikan.

Heni menjelaskan, beras yang ia jual kualitas baik. Ia juga selalu menjalin silaturahmi dengan baik dengan para agen.

“Awalnya kan beras itu untuk agen di Rajadesa tapi saya alihkan ke Lumbung, ternyata memang ditemukan berasnya berkutu,” terangnya.

Menurut Heni, kejadian ini akan menjadi pembelajaran berharga ke depannya. Karena niat baik menolong ternyata tidak selalu diterima dengan baik oleh sebagian orang.

Kedepan ia akan lebih berhati-hati lagi ketika menerima permintaan tolong dari siapapun.

“Jadi intinya CV Big Atara hanya menolong meneruskan beras saja. Ke depan kami akan lebih meningkatkan lagi kualitas beras yang kami produksi. Kejadian ini pelajaran berharga bagi saya tentunya,” pungkasnya. (Hendry/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

20 jam ago

Bupati Ciamis Sidak ke RSUD Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Optimal

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Ciamis,…

21 jam ago

BPBD Kota Banjar Berikan Bantuan Logistik kepada Korban Rumah Roboh di Banjar Kolot

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BPBD Kota Banjar memberikan bantuan logistik kepada Eti Rohaeti (53), seorang…

22 jam ago

Dinding Rumah Warga Banjar Roboh, Diduga Akibat Tanah Labil dan Kayu Lapuk

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah milik Eti Rohaeti (53) warga di Lingkungan Banjar Kolot RT…

22 jam ago

Sosialisasi Grab Merchant, Dorong UMKM Banjar Go Digital

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dalam upaya meningkatkan kompetensi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),…

22 jam ago

Kasus Dugaan Korupsi di DPRD Kota Banjar, Kejari Sebut Kemungkinan Ada Tersangka Baru

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Penyidikan kasus dugaan tindak pidana korupsi pengelolaan tunjangan perumahan dan tunjangan…

22 jam ago