Jawa Barat

Connecti: City 2024, Hadirkan Cara Unik Diplomasi Indonesia-Inggris dengan Tahu Gejrot

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Connecti: City 2024 akan dilaksanakan pada 22-24 Agustus di Kota Bandung, Jawa Barat.

Pembukaan diawali pada Kamis (22/8/2024) di Gedung Sate Bandung.

Acara tersebut mengusung tema Creative Diplomacy: The Roles of Creatives In Driving Impactful Regional Development.

Hadir Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin bersama Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Dominic Jermey, serta Menparekraf Sandiaga Uno yang memberikan sambutan melalui video.

Ada yang menarik dalam pembukaan Connecti:City 2024. Bey Machmudin dan Dubes Dominic Jermey mencoba meracik makanan tradisional asal Cirebon, tahu gejrot.

Dengan bimbingan Cheff Hardian Eko, Bey dan Dominic berhasil meracik dan langsung mencicipinya tapi dengan saling menukar hasil racikan.

Bey mencicipi tahu gejrot hasil racikan Dominic, dan sebaliknya.

Dalam racikan masing – masing, keduanya sama- sama menggunakan lima cengek (cabe rawit).

Bedanya lima cengek sudah lebih dari kata pedas bagi lidah Eropa Dubes Dominic.

“Saya suka pedas, saya coba pakai lima cengek demikian juga dengan Pak Bey, rupanya cukup pedas, ya,” ujar Dominic.

“Ini akan menjadi makanan favorit kedua saya,” tambahnya.

Sementara Bey, yang memang sudah tidak asing dengan tahu gejrot karena lahir di Cirebon, merasa lima cengek masih kurang pedas, meskipun di antaranya ada cengek domba.

Demo membuat tahu gejrot yang dilakukan Bey dan Dominic bukan sekadar gimmick melainkan contoh kecil yang sangat mewakili pesan kunci dari Connecti: City 2024.

Tahu gejrot nyatanya bisa menjadi alat diplomasi yang dapat mempererat hubungan baik antara Indonesia – Inggris.

Cheff Hardian mengatakan diplomasi bisa dilakukan melalui kuliner.

Dipilihnya tahu gejrot karena kuliner khas yang sangat mudah dibuat.

“Hanya bawang putih, bawang merah dan cabe diulek setelah itu dimasukan tahu dan disiram dengan saus gula. Simpel namun menjadi makanan khas yang disukai,” katanya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Puluhan Remaja Gerombolan Motor Diamankan Polres Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Puluhan remaja yang tergabung dalam gerombolan motor diamankan oleh Polres Banjar…

3 jam ago

Pemdes Kujangsari Minta Pemkot Banjar Kembalikan Pengelolaan Aset Tanah Milik Desa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Desa Kujangsari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, telah menjadi fokus…

3 jam ago

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

2 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

2 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

3 hari ago