Ciamis

Ciamis Peringati Hari Jadi ke-378 di Tengah Pandemi Covid-19

PASUNDANNEWS.COM, CIAMIS – Di tengah Pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Ciamis merayakan HUT ke-378 Kabupaten Ciamis secara sederhana, Rabu (10/6/2020).

Kabupaten Ciamis akan genap berulang tahun ke-378 pada Jum’at tanggal 12 Juni 2020 ke-378. Namun, peringatan itu tidak akan diisi dengan kegiatan semarak seperti tahun-tahun sebelumnya.

Asisten Daerah (Asda) Bagian Pemerintahan sekaligus Ketua Penyelenggara Hari Jadi ke-378 Ciamis Ika Darmaiswara mengatakan, pada tahun ini HUT ke-378 Ciamis hanya diisi dengan tiga kegiatan, yaitu Ziarah ke makam leluhur Ciamis, Pidato Bupati degan live streaming dan Rapat Paripurna yang akan diselenggarakan secara virtual.

Hal tersebut dilakukan karena Ciamis kini masih menerapkan program Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di tengah Pandemi Covid-19.

“Saat ini kita dimasa Pandemi Covid-19, oleh karena itu dalam memperingati hari jadi Ciamis, kita tetap melaksanakan kegiatan tapi tidak seperti tahun kemarin yang meriah,” katanya.

“Kita hanya berziarah ke makam leluhur Ciamis, Penyampaian Pidato bupati secara live streaming dan rapat paripurna secara virtual yang akan diselenggarakan pada Jum’at 12 Juni 2020,” ujar Ika saat diwawancara disela-sela kegiatan ziarah di Makam Astana Gede kawali, Rabu (10/6/2020).

Ia menjelaskan, saat ziarah ke makam leluhur Ciamis, yaitu Makam Raden Adipati Arya Panji jaya Negara, Makam Raden tumenggung Wiradi Kusumah, Makam Raden Adipati Arya Kusumah Subrata di Ciamis dan Makam Astana Gede di Kawali, seluruh pejabat Forkopimda turut andil dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Kegiatan tersebut, sudah menjadi tradisi dari tahun ke tahun dalam peringatan hari jadi Kabupaten Ciamis.

Sementara, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menyampaikan, Kegiatan inti yang menjadi tradisi setiap tahunnya seperti ziarah dan rapat paripurna tetap dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan physical distancing.

“Saat ini kita berada dalam situasi pandemi Covid-19, meskipun dilaksanakan secara sederhana, peringatan hari jadi ke-378 Kabupaten Ciamis harus tetap memberi makna dan semangat bagi kita untuk senantiasa menghargai jasa para pendahulu kita dalam melahirkan Ciamis,” tukasnya. (Hen02/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Antisipasi Kemacetan Arus Balik, Satlantas Polres Banjar Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

BERITA BANJAR PASUNDANNEWS.COM - Satlantas Polres Banjar melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengatasi kepadatan arus…

17 jam ago

Warga Keluhkan Kondisi Tugu Adipura Kota Banjar yang Terkesan Tak Terawat

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Warga keluhkan Tugu Adipura Kota Banjar yang terkesan tidak terawat. Tugu…

17 jam ago

Seorang Penumpang Ditemukan Meninggal Dalam Bus di Terminal Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang penumpang bus jurusan Cilacap-Tasik ditemukan meninggal dunia dalam bus di…

18 jam ago

Pulang Liburan dari Pangandaran, Mobil Sedan Terbakar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah mobil sedan mengalami kebakaran di Jalan Situbatu, Kecamatan/Kota Banjar, Rabu…

1 hari ago

Peningkatan Gempa Vulkanik, Pendakian ke Gunung Gede Pangrango Ditutup Sementara

PASUNDAN NEWS - Pasca adanya peningkatan gempa vulkanik di Gunung Gede yang dirilis Kepala Badan…

1 hari ago

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

2 hari ago