Ciamis

Ciamis Kota Toleran, Launching Kampung Kerukunan Berlangsung Meriah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Ciamis kota toleran, khususnya di lingkungan Kampung Lebak yang sejak tempo dulu memiliki toleransi yang baik.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan di acara Launching Kampung Kerukunan. Kamis (21/4/2022).

Kampung kerukunan ini berada di Kampung Lebak, Kelurahan Ciamis, Kabupaten Ciamis.

Kampung tersebut memiliki empat tempat ibadah dari agama yang berbeda. Antara lain, Masjid Al Mujahidin, Gereja Katolik St Yohanes, Li Tang Konghucu, dan Klenteng Hok Tek Bio.

“Sudah pas bila disebut Kampung Kerukunan. Karena meski berbeda agama para warganya hidup rukun,” kata Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan di Kampung Kerukunan, di halaman Gereja Katolik St Yohanes.

Herdiat melanjutkan, selain Kampung lebak, Kabupaten Ciamis juga memiliki satu kampung kerukunan lainnya.

Yaitu terletak di Dusun Susuru, Desa Kertajaya, Kecamatan Panawangan. Dengan adanya dua Kampung Kerukunan tersebut, Herdiat menyampaikan bahwa warga Ciamis memiliki toleransi yang tinggi.

“Melalui launching kampung kerukunan ini menunjukan warga Ciamis tidak arogan dan anarkis, butikan pada dunia bahwa Ciamis cinta damai,” lanjutnya.

Kampung Kerukunan di Ciamis Ciptakan Rasa Aman Untuk Semua Pihak

Kampung kerukunan ini bertujuan untuk kenyamanan dan keamanan tetap terjaga. Silaturahmi harus terjalin dengan baik.

“Semoga Kampung Kerukunan ini menjadi contoh bagi kampung lainya di Ciamis,” terang Herdiat.

Sementara itu, Ketua FKUB Ciamis Koko Komarudin menerangkan, Lingkungan Lebak masyarakatnya sangat toleran.

Hal ini dibuktikan dengan keempat kalangan warga berbeda agama di Kampung Lebak ini sering menggelar kegiatan bersama.

“Berbagai aktivitas dan rutinitas hidup berdampingan. Ini menunjukan toleransi yang tinggi di Kampung Lebak ini,” paparnya.

Menurutnya Koko, kerukunan umat beragama menjadi isu penting yang harus diperhatikan.

“Berbagai gesekan di tingkat global beberapa diantaranya bermula dari kurang toleransinya antar umat berbeda agama, mari kita jaga silaturahmi yang baik ini,” tutupnya.(Herdri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago