Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya saat meresmikan Jembatan penghubung dua Desa di Kecamatan Sadananya Kabupaten Ciamis. Foto/Ist
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meresmikan jembatan Sind-Su (Sindanghayu – Sukasari), Jumat (6/10/2023).
Warga pun turut bahagia terutama di Desa Cisadap Kelurahan Ciamis dan Desa Mangkubumi Kecamatan Sadananya.
Jembatan ini sebelumnya hanya terbuat dari bambu, yang telah renovasi untuk menjadi akses vital menghubungkan kedua desa dan kecamatan.
Sebelum renovasi, jembatan ini merupakan hasil inisiatif warga dari kedua desa yang terbuat dari bambu.
Kekhawatiran saat melintasinya pun menjadi masalah yang telah diatasi dengan sukses melalui pembangunan ini.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya pun mengingatkan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga jembatan ini sebagai aset bersama.
Karena menurutnya, jembatan tersebut memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi dan kehidupan masyarakat kedua desa.
“Mudah-mudahan jembatan yang menyambungkan Cisadap dengan Mangkubumi ini bisa bermanfaat khususnya dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi,” ucapnya.
Kepala Desa Cisadap, H. Muhammad Muslih juga turut berbagi kegembiraan atas peresmian jembatan ini.
Ia berharap jembatan ini akan menggeliatkan kegiatan masyarakat, terutama dalam sektor perekonomian dan pendidikan kedua desa.
“Jembatan ini tidak hanya memudahkan mobilitas warga antara dua desa, tetapi juga memotong jalur dengan lebih cepat, menghilangkan kebutuhan untuk melewati bukit terlebih dahulu untuk sampai ke Desa Mangkubumi,” paparnya.
Peresmian ini menandai tonggak bersejarah dalam pembangunan infrastruktur publik di Ciamis dan membawa harapan bagi pertumbuhan dan perkembangan kedua desa yang terkoneksi oleh jembatan ini.(Herdi/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…
Leave a Comment