Ciamis

Bupati Ciamis Raih Penghargaan Tertinggi Anugrah Adipura Kencana dari KLHK

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis raih penghargaan tertinggi Adipura Kencana dari KLHK (Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan) Republik Indonesia.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin dan diterima oleh Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, Selasa (5/3/2024) di Gedung Wanabakti Jakarta.

Penghargaan ini menandai pencapaian yang luar biasa dari Bupati Ciamis Herdiat Sunarya di penghujung masa jabatannya.

Herdiat di nilai berhasil melakukan berbagai terobosan melalui inovasi dan program yang diluncurkan dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan Kabupaten Ciamis.

Dukungan penuh dari berbagai pihak pun telah memperkuat peran pasukan kebersihan (Pasukan Ungu) DPRKPLH Ciamis dalam membangun kebiasaan positif terkait pengelolaan sampah.

Selain itu juga kerja sama yang erat antara OPD, Camat, Kepala Desa/Kelurahan, Pengelola Bank Sampah, Relawan Peduli Lingkungan, Adiwiyata, Proklim, Tim Duitin, serta Asosiasi Bank Sampah Indonesia (ASOBSI) telah mampu mengubah pola pikir dan tindakan sehari-hari mereka terhadap sampah.

Partisipasi Aktif Masyarakat di Ciamis Tingkatkan Kepedulian Terhadap  Lingkungan

Hal ini menciptakan partisipasi aktif dan budaya peduli lingkungan yang semakin kuat di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Ciamis.

Atas dasar itu, dengan kerja keras dan komitmen yang kuat, Bupati Herdiat telah berhasil meningkatkan kualitas lingkungan dan menciptakan pola pikir yang peduli akan kebersihan di tengah masyarakatnya.

Penghargaan ini juga menjadi bukti nyata bahwa kepemimpinan yang berkualitas dan berorientasi pada pelayanan masyarakat dapat menghasilkan perubahan yang positif.

Herdiat menjelaskan, bahwa Anugerah Adipura Kencana tersebut adalah hal yang sangat wajar Kabupaten Ciamis dapatkan.

Mengingat dukungan, kebiasaan, partisipasi seluruh elemen masyarakat, serta hasil kerja seluruh komponen masyarakat dalam mengelola sampah.

Sehingga kepedulian masyarakat untuk Ciamis Bersih, Sehat dan Bernilai diapresiasi dan dinilai baik oleh Tim Penilai dari KLHK RI melalui penilaian Adipura kabupaten/kota.

“Penghargaan ini saya persembahkan untuk seluruh masyarakat Ciamis. Terima kasih atas partisipasi dan dukungan semua pihak dalam mewujudkan Kabupaten Ciamis yang bersih, sehat dan bernilai,” ucapnya.

Herdiat mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus mempertahankan Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) dan terus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan.

Prestasi ini juga memberikan inspirasi bagi para pemimpin masa depan untuk terus berusaha dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta menjaga kelestarian lingkungan.

“Kita Jaga Alam, Alam Jaga Kita, Galuh Nanjeur Ciamis Tangguh,” ucapnya.

Diketahui, Adipura Kencana merupakan penghargaan tertinggi bagi kabupaten/kota yang mampu menunjukkan kinerja pengelolaan lingkungan hidup yang inovatif dan berkelanjutan.

Kabupaten dan Kota yang menjadi nominasi Anugerah Adipura Kencana diharapkan tidak hanya mengatasi tantangan lingkungan seperti pengelolaan sampah, pengendalian polusi, dan pengembangan ruang terbuka hijau (RTH), tetapi juga menjadi pusat inovasi dalam pengelolaan sampah dan RTH.

Tidak hanya itu, mereka juga diharapkan mampu mengimplementasikan sistem pengendalian dampak perubahan iklim, memanfaatkan energi terbarukan, dan mengurangi kesenjangan ekonomi dan sosial melalui pendekatan berbasis lingkungan dan sumber daya alam. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

4 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

6 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

7 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

7 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

7 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

8 jam ago