BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka meningkatkan kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kabupaten Ciamis adakan Lomba Inovasi Daerah.
Terkait pemberian penghargaan, berlangsung pada Jum’at (24/6/2022), di Aula Bappeda Kabupaten Ciamis.
Di sisi lain, kegiatan ini dilaksanakan sebagai sarana menumbuhkembangkan kreativitas serta inovasi ASN dan masyarakat di Kabupaten Ciamis.
Ketua Tim Penilai, Tiwa Sukrianto menyatakan bahwa jumlah peserta lomba sebanyak 40 orang baik dari unsur ASN maupun masyarakat.
“Alhamdulillah dari 40 peserta tersebut telah terseleksi. Yang paling positif disini adalah munculnya berbagai macam inovasi,” ucapnya.
Inovasi yang kini bermunculan dari para peserta diharapkan dapat ditindaklanjuti.
Serta dimanfaatkan oleh pemerintah daerah sebagai ide perencanaan pembangunan daerah.
“Ini perlu ditindaklanjuti karena akan sangat berpengaruh terhadap ekonomi, sosial dan sebagainya,” lanjut Tiwa Sukrianto.
Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Ciamis Nomor: 002 /Kpts.499-Huk/2022 tanggal 3 Juni 2022.
Berikut daftar nama-nama pemenang lomba inovasi daerah Kabupaten Ciamis tahun 2022:
1. Juara 1 atas nama A. Nopian Hendriana (Dinas P2KBP3A) dengan judul inovasi “Internalisasi Pengasuhan 1000 HPK dengan Gebrak Stunting: Gerakan Bersama Kader Cegah Stunting sebagai Upaya Pencegahan Stunting di Masa Pandemi COVID-19”
2. Juara 2 atas nama Tomy Fauzi (Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan) dengan judul inovasi “SKOCI (Sistem Informasi Kopi Ciamis)”
3. Juara 3 atas nama Teti Gumiati (SMA Negeri 2 Banjarsari) dengan judul inovasi “JEJAK RINDU: Jejaring Jiwa Kewirausahaan Melalui Refleksi Inovasi Madu”
4. Juara Harapan atas nama Ely Mulyaningsih (Dinas Pendidikan) dengan judul inovasi “Relasi Nesair: Ruang Literasi Assidiq Berdiferensiasi SDN 1 Imbanagara Raya”
1. Juara 1 atas nama Bahrul Ulum (Desa Hegarmanah, Kec. Cidolog) dengan judul inovasi “Gerakan Citerem Peduli Umat Program Kegiatan Renovasi Rumah Masyarakat (RUMASA)”
2. Juara 2 atas nama Hernawan (Desa Kertabumi, Kec. Cijeungjing) dengan judul inovasi “Mayar Pajak Ku Pisang (MAPAIS)”
3. Juara 3 atas nama Iim Gala Permana,dkk (Desa Kawali,Kec. Kawali) dengan judul inovasi “Kampung Nila Kawali: Pelopor Nila Rangu (Raos rasana, Aman dikonsumsina, NGuntungkeun usahana, teu baU taneuh)”
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment