Banjar

Baznas Kota Banjar Serahkan Bantuan Modal Usaha kepada 1.625 UKM

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Baznas Kota Banjar menyalurkan bantuan modal usaha mikro sebesar Rp 1.625.000.000 untuk 1.625 penerima manfaat yang berasal dari berbagai kalangan masyarakat, Kamis (6/3/2025).

Penyaluran bantuan ini berlangsung di Gedung Dakwah Masjid Agung Kota Banjar dan dihadiri oleh Walikota Banjar, H. Sudarsono, dan Wakil Walikota Banjar, H. Supriana.

Bantuan yang diberikan kepada masing-masing penerima manfaat senilai Rp 1.000.000 diharapkan dapat mendorong pertumbuhan usaha mikro di Kota Banjar, khususnya bagi mereka yang memiliki usaha namun terkendala masalah modal.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat besar bagi para penerima, agar usaha yang mereka jalani dapat berkembang dan membuka lebih banyak lapangan pekerjaan,” ujar Ketua Baznas Kota Banjar, H. Kohar, kepada awak media.

Kohar menuturkan penyaluran bantuan ini sebagai upaya Baznas dalam mendukung program pemerintah untuk mengurangi kemiskinan dan memberdayakan ekonomi masyarakat.

“Pemberian bantuan ini bukan hanya sekedar memberikan dana, tetapi juga sebagai dorongan agar mereka yang menerima dapat lebih mandiri dan sukses dalam menjalankan usaha mereka,” tuturnya.

Walikota Banjar, H. Sudarsono menyampaikan apresiasi terhadap Baznas yang telah berperan aktif dalam membantu masyarakat melalui program ini.

“Kami sangat mendukung langkah Baznas, dan kami yakin bantuan ini akan menjadi langkah awal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Banjar,” ucapnya.

Wakil Walikota Banjar, H. Supriana, menambahkan, bantuan ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah dan lembaga sosial dalam menanggulangi kemiskinan.

“Kami berharap penyaluran bantuan seperti ini dapat terus berlanjut untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” katanya.

Di sela-sela acara, beberapa penerima manfaat mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diterima.

Seorang penerima manfaat, Dewi dari desa Hegarsari, yang memiliki usaha kecil di bidang makanan, mengungkapkan bahwa dengan adanya bantuan ini sangat membantu usahanya.

“Alhamdulillah sangat membantu, dengan bantuan ini saya bisa membeli bahan baku lebih banyak dan meningkatkan produksi. Semoga usaha saya semakin maju,” katanya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Kades Ciharalang Apresiasi Langkah Sigap Bupati Ciamis Bantu Rumah Warga Ambruk

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kepala Desa (Kades) Ciharalang, Kecamatan Cijeungjing, Muhlis mengapresiasi langkah sigap Bupati…

15 menit ago

Dugaan Pungli di Kemenag Kota Banjar, ini Kata Kepala Kemenag Ahmad Fikri Firdaus

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Isu mengenai dugaan pungutan liar (pungli) yang melibatkan oknum pegawai di…

2 jam ago

Cerita Polres Pangandaran Saat Bagikan Takjil Gratis kepada Masyarakat, Dikira Ada Razia Kendaraan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Sejumlah pengendara terkejut saat melihat puluhan anggota kepolisian berjejer di Jalan Sucen…

2 jam ago

Dua Gedung KUA di Pangandaran Akan Segera Dibangun, Capai Anggaran Hingga Rp1,6 Miliar

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kemenag Kabupaten Pangandaran akan membangun dua kantor KUA (kantor urusan agama)…

3 jam ago

Pangandaran Darurat Nikah Siri, Ini Tanggapan Kasi Bimas Islam Kemenag

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Fenomena pernikahan sirri atau pernikahan di bawah tangan yang tidak tercatat di…

4 jam ago

Resmi Terpilih Jadi Ketua Umum LSM GBR Periode 2025-2030, Deon: Dukung Tindak Kejahatan Jalanan

PASUNDAN NEWS - Stefanus Gultom, yang akrab disapa Deon, resmi terpilih sebagai Ketua Umum LSM…

13 jam ago