Categories: Ciamis

Bawa Pistol Mainan dan Bahayakan Warga, Sepasang Badut Diamankan Polisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Sepasang suami istri yang berprofesi sebagai badut jalanan kedapatan membawa pistol mainan jenis Soft Gun.

Suci (28) dan Irfan Efendi (20) diamankan di pertigaan lampu merah Parungsari oleh Satpol PP saat menggelar razia penertiban Pengemis, Gelandangan, dan Orang Terlantar (PGOT), Selasa (4/5/2024).

Dalam operasi tersebut, Irfan sempat mengokang pistol mainan dan mengarahkannya ke petugas Satpol PP.

Petugas yang terkejut pun segera menghindar, sementara Irfan berusaha melarikan diri.

Namun, upaya pelariannya berakhir setelah dikejar dan tertangkap di sebuah gang di Lingkung Parungsari, Purwaharja.

Kabid Tibum Tranmas Satpol PP Kota Banjar, Nasrudin Karim, mengatakan, operasi ini dilakukan berdasarkan laporan masyarakat yang merasa resah akibat ulah sepasang badut tersebut.

“Kami menerima banyak keluhan dari masyarakat yang merasa tidak nyaman dengan tindakan badut jalanan ini,” ujar Nasrudin.

Meskipun hanya pistol mainan, Nasrudin menegaskan bahwa benda tersebut tetap dianggap berbahaya.

“Pistol mainan bisa menimbulkan ketakutan dan membahayakan keselamatan orang lain,” tambahnya.

Setelah diamankan, pihak Satpol PP berkoordinasi dengan Polres Banjar untuk penanganan lebih lanjut.

Sepasang suami istri tersebut kemudian dibawa ke Polres Banjar untuk dimintai keterangan lebih lanjut terkait tindakan mereka.

Selain Suci dan Irfan, petugas juga mengamankan empat badut jalanan lainnya di lokasi berbeda.

Mereka ditangkap di perempatan Jalan Soponyono dan Perempatan Jalan Al Maun.

Setelah di data, empat orang badut ini kemudian diserahkan ke dinas Sosial Kota Banjar.

Nasrudin berharap, razia ini dapat memberikan efek jera kepada para pengemis dan gelandangan. Selain itu juga  terciptanya ketertiban di Kota Banjar.

“Kami akan terus melakukan operasi penertiban untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat,” tegas Nasrudin.

Masyarakat Kota Banjar diimbau untuk tetap tenang dan melaporkan segala bentuk tindakan yang meresahkan kepada pihak berwenang.

“Kami selalu siap menerima laporan dan bertindak cepat untuk mengatasi permasalahan di masyarakat,” tutup Nasrudin.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Kasus Korupsi di DPRD Kota Banjar, DRK Ditetapkan Jadi Tersangka, Kerugian Negara Capai Rp3,5 Miliar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Ketua DPRD Kota Banjar Jawa Barat, DRK ditetapkan menjadi tersangka…

14 jam ago

Peringati Hari Kartini, Polwan dan Bhayangkari Banjar Turun ke Jalan Gelar Aksi Sosial

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Kartini, Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar bersama Bhayangkari Cabang…

18 jam ago

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

2 hari ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

2 hari ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

2 hari ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

2 hari ago