Ciamis

Bapenda Ciamis Genjot Pendapatan Daerah, Berikut Target Retribusi Tahun 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Ciamis terus berupaya untuk menggenjot pendapatan daerah.

Salah satunya melalui sektor retribusi seperti retribusi pelayanan tempat rekreasi, pariwisata dan olahraga, retribusi pelayanan parkir tepi jalan umum.

Kepala Bapenda Ciamis, Aef Saefuloh menjelaskan target retribusi pelayanan tempat rekreasi, pariwisata dan olahraga tahun 2025 sebesar Rp. 1.119.625.000,-

“Sementara itu untuk realisasi sampai dengan 17 Maret 2025 sebesar Rp. 237.037.000 atau sebesar 21,17%,” kata Aef kepada PasundanNews.com, pada Rabu (19/3/2025)

Sementara target retribusi pelayanan parkir tepi jalan umum sebesar Rp. 1.350.000.000, realisasi sampai dengan 17 Maret 2025 sebesar Rp. 264.107.000 atau sebesar 19,56%.

Aef melanjutkan, mengenai pendapatan/penerimaan dari BPHTB, kami targetkan sebesar Rp. 7.500.000.000,

“Realisasi dari BPHTB sampai dengan 19 Maret 2025 sebesar Rp. 2.754.459.400,- atau sebesar 36,73%,” jelasnya.

Selanjutnya, target pajak reklame tahun 2025 sebesar Rp. 2.022.895.000, realisasi sampai dengan 19 Maret 2025 sebesar Rp. 462.976.736, atau sebesar 22,89%.

Untuk pemanfaatan opsen pajak kendaraan bermotor dan balik nama kendaraan bermotor, yaitu pertama, meningkatkan pendapatan daerah.

“Dana yang terkumpul seluruhnya dapat digunakan untuk pembangunan daerah,” ungkapnya.

Kedua, memperbaiki infrastruktur, seperti jalan, jembatan, dan fasilitas umum lainnya dapat ditingkatkan.

Ketiga, meningkatkan layanan publik, yaitu pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih optimal.

“Keempat, mendorong pertumbuhan ekonomi, aktivitas ekonomi daerah semakin berkembang,” ucapnya.

Sedangkan target capaian PBB-P2 sebesar Rp. 25.800.000.000, realisasi sampai dengan 19 Maret 2025 sebesar Rp. 4.663.420.194, atau sebesar 18,08%.

Strategi Bapenda Ciamis Tingkatkan PAD

Bapenda Ciamis pun terus melakukan upaya dan langkah strategis untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Upaya yang dilakukan diantaranya, optimalisasi pajak daerah dan retribusi daerah, optimalisasi pengelolaan aset, pengembangan potensi ekonomi lokal.

Kemudian, pengembangan sektor pariwisata, kemitraan dengan swasta, meningkatkan efisiensi pengeluaran, penerapan teknologi informasi, serta promosi dan pemasaran,

Aef berharap melalui pendapatan retribusi, bisa meningkatkan PAD Ciamis mengingat besarnya potensi yang dapat diperoleh.

“Kami berharap dapat memperkuat pendapatan daerah dan membantu dalam pencapaian tujuan pembangunan jangka panjang Kabupaten Ciamis,” kata Aef.

(Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Denda dan Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor Dihapus, Ini Penjelasan Kepala Samsat Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pemprov Jawa Barat mengeluarkan kebijakan penghapusan denda serta tunggakan pokok pajak…

5 jam ago

Jelang Libur Lebaran 2025, Pemkab Pangandaran Pastikan Kesiapan dan Keamanan Wisata

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Pangandaran menggelar rapat koordinasi (rakor) kesiapan dan keamanan objek wisata di…

5 jam ago

Jay Idzes Akan Berikan Performa Terbaik Jelang Timnas Indonesia Hadapi Australia

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes membeberkan persiapan timnya jelang menghadapi Timnas…

5 jam ago

Emas Antam Cetak Rekor, Berikut Harganya yang Tembus Rp 1,759 Juta

BERITA RAGAM, PASUNDANNEWS.COM - Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk. atau yang dikenal dengan…

5 jam ago

Jelang Timnas Indonesia Kontra Australia, Ole Romeny Bakal Jadi Starter

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Timnas Indonesia akan bertanding melawan Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia…

5 jam ago

SDN 2 Dadiharja Ciamis Isi Bulan Ramadhan dengan Upaya Membangun Pendidikan Berkarakter

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Rancah Kabupaten Ciamis mengisi bulan Ramadhan 1446 Hijriyah…

6 jam ago