Istimewa
PASUNDANNEWS.COM – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19, Paguyuban Alumni Akpol Tahun Angkatan 2005 Tathya Dharaka Polda Jawa Barat, menggelar kegiatan bakti sosial membagikan paket sembako, Senin (7/8/2020).
Ratusan paket sembako tersebut, ditargetkan kepada masyarakat di Jawa Barat yang terdampak akan musibah virus Corona atau Covid-19. Dengan tujuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19.
Ketua Paguyuban Alumni Akpol 2005 Tathya Dharaka Kompol. H. Hidayatullah, SH., S.I.K mengatakan, kegiatan baksos ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.
“Mudah-mudahan dengan adanya paket sembako ini, bisa sedikit membantu masyarakat yang terdampak Covid-19,” katanya.
Hidayatullah yang juga sebagai Waka Polres Ciamis mengungkapkan, pembagian paket sembako ini Rencananya juga akan digelar Serentak di seluruh Indonesia Dan Sasaran Pembagiannya Ditujukan Kepada Masyarakat Yang Terdampak Akibat Penyebaran Pandemi Covid 19 Antara Lain Para Nelayan Sopir Angkot, Tukang Parkir, Marbot Masjid, Pemulung Dan Lainnya.
“Untuk pembagian paket sembako, Hanya Alumni akpol 2005 saja di Jabar, Namun direncanakan nanti akan digelar serentak di seluruh Indonesia,” ungkapnya.
Hidayatullah mengajak kepada masyarakat agar menjaga kesehatan sesuai dengan Anjuran pemerintah agar mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dan juga membantu meringankan beban akibat Covid-19.
“Dimasa New Normal atau Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) pandemi Covid-19 ini, saya mengajak kepada seluruh masyarakat di Jabar khususnya agar selalu menjaga kesehatan, patuhi anjuran pemerintah, supaya kita terbebas dari Covid-19 dan jika ada rejeki mari kita berbagi sedikit kebahagian bersama saudara Kita,” pungkasnya. (Redaksi/Pasundannews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPR RI, Dr. Agun Gunandjar Sudarsa kembali menggelar sosialisasi 4…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan (DKUKMP) Kota Banjar menggelar UMKM Expo…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, menggelar doa…
BERITA BANDUNG, PASUNDANNEWS.COM - Pengurus IESPA (Ikatan Esports Seluruh Indonesia) Kota Bandung Periode 2025-2030 resmi…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Modus berkedok bantuan alat pertanian rugikan warga di Kabupaten Pangandaran, Jawa…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemkot Banjar menggelar Ronggeng Amen di malam puncak Hari Jadi Kota…
Leave a Comment