BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Bank BJB Cabang Kota Banjar menyerahkan bantuan dua unit pompa air untuk operasional mobil pemadam kebakaran kepada BPBD Kota Banjar, Jumat (30/8/2024).
Penyerahan bantuan berlangsung di kantor BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Banjar, dihadiri oleh Pj Walikota Banjar, Ida Wahida Hidayati.
Kemudian, Sekda Kota Banjar, Soni Harison, Asda II, Eddy Nurdjaman, Wakil Ketua DPRD Banjar (sementara), Ating, para pejabat OPD, serta seluruh anggota BPBD dan Damkar.
Dalam sambutannya, Pj Walikota Banjar, Ida Wahida Hidayati menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan tersebut.
Ia mengungkapkan bahwa selama 20 tahun terakhir, Kota Banjar belum mendapatkan mobil pemadam kebakaran yang baru, dan armada yang ada saat ini sudah tidak layak pakai.
“Semoga ke depan bisa direalisasikan pengadaan mobil pemadam kebakaran yang baru,” harap Ida.
Pihaknya berharap kerjasama seperti ini terus terjalin dengan semua pihak untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.
“Terima kasih kepada Bank BJB yang selalu hadir dan peduli terhadap kebutuhan daerah,” kata Ida.
Pimpinan Cabang Bank BJB Kota Banjar, M. Fajar Firdaus, turut hadir dalam acara tersebut dan mengungkapkan kebahagiaannya karena dapat memenuhi permintaan bantuan melalui program CSR Serie B.
“CSR Serie B ini diperuntukkan se-Indonesia, sedangkan untuk Serie A khusus Kota Banjar sesuai porsinya,” ujarnya.
Ia juga berharap bantuan pompa air ini diharapkan dapat meningkatkan responsivitas BPBD Kota Banjar dalam menangani kebakaran dan bencana lainnya.
Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Wawan Setiawan juga menyampaikan terima kasih kepada Bank BJB atas bantuan yang diberikan.
Ia menekankan bahwa dua pompa air ini sangat penting untuk mendukung operasional pemadam kebakaran di Kota Banjar.
“Kami sangat bersyukur atas bantuan ini, karena sangat membantu operasional kami,” ucap Wawan.
Wakil Ketua DPRD Kota Banjar (sementara), Ating, juga memberikan apresiasi atas inisiatif Bank BJB dalam mendukung pelayanan publik di Kota Banjar.
“Semoga ini menjadi awal yang baik untuk kolaborasi lebih lanjut antara pemerintah daerah dan pihak swasta dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Ating.
(Hermanto/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya kesiapan sarana dan…
Leave a Comment